Breaking News

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Amankan Ibadah Minggu di Gereja Bethel Indonesia, Oksibil

Senin, 17 Maret 2025 - 19:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pegunungan Bintang , Surya Indonesia.net – personel Operasi Damai Cartenz-2025 melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di Gereja Bethel Indonesia, Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang. Kehadiran aparat keamanan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya ibadah bagi jemaat yang hadir.

Wakaops Damai Cartenz 2025 Kombes. Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum. menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam setiap kegiatan pengamanan. Beliau menyatakan bahwa kehadiran personel tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat setempat.

“Kami ingin menunjukkan bahwa Satgas Damai Cartenz tidak hanya hadir untuk menjaga keamanan, tetapi juga membangun hubungan erat dengan masyarakat,” ujar Kombes Pol. Adarma Sinaga. Beliau berharap melalui keterlibatan aktif dalam kegiatan keagamaan, hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat dapat semakin harmonis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pengamanan ibadah Minggu ini merupakan bagian dari upaya Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dalam menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Pegunungan Bintang. Sebelumnya, personel Satgas juga terlibat dalam berbagai kegiatan keagamaan lainnya, seperti memberikan ceramah menjelang salat tarawih di Masjid Al-Ikhlas, Oksibil, yang bertujuan mempererat hubungan dengan masyarakat setempat.

Masyarakat Oksibil menyambut baik kehadiran personel Satgas dalam kegiatan keagamaan. Mereka merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah, serta mengapresiasi pendekatan humanis yang diterapkan oleh aparat keamanan. Hal ini diharapkan dapat terus memperkuat kerjasama antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga kedamaian dan ketertiban di wilayah tersebut.

( Ags )

Berita Terkait

55 Proyek Tidak Terdaftar di LPSE dan 6 Paket Kena Adendum, Kadis Dan Kabid CKTR Deli Serdang Diintai Aparat Hukum
Anggota Serikat SKARDA Kecewa, Pertanyakan Kinerja DPP dalam Memperjuangkan Hak Karyawan DAMRI
Kuasa Hukum BRN Tegaskan Tak Ada Damai dalam Kasus Dugaan Pengeroyokan di Sukorejo
Pemberian Fasilitas Kredit PT Bank Sumut Diduga Macet Akibat Tanpa Prinsip Perbankan
48 Personel Polres Magetan Terima Tanda Kehormatan Satya Lencana Pengabdian dari Pemerintah RI
Bedah Sekolah, Kepsek: bersyukur Kepedulian Taruna Akpol
Atlet Polda Bali Raih Prestasi pada Kejuaraan Menembak Pangkormar Cup 2026
Pelaku Jual Beli Senjata Api Ilegal Diamankan, Polresta Denpasar Lakukan Proses Hukum Lanjutan

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 01:55 WIB

55 Proyek Tidak Terdaftar di LPSE dan 6 Paket Kena Adendum, Kadis Dan Kabid CKTR Deli Serdang Diintai Aparat Hukum

Senin, 26 Januari 2026 - 21:12 WIB

Anggota Serikat SKARDA Kecewa, Pertanyakan Kinerja DPP dalam Memperjuangkan Hak Karyawan DAMRI

Senin, 26 Januari 2026 - 19:56 WIB

Kuasa Hukum BRN Tegaskan Tak Ada Damai dalam Kasus Dugaan Pengeroyokan di Sukorejo

Senin, 26 Januari 2026 - 18:52 WIB

Pemberian Fasilitas Kredit PT Bank Sumut Diduga Macet Akibat Tanpa Prinsip Perbankan

Senin, 26 Januari 2026 - 18:20 WIB

Bedah Sekolah, Kepsek: bersyukur Kepedulian Taruna Akpol

Senin, 26 Januari 2026 - 18:17 WIB

Atlet Polda Bali Raih Prestasi pada Kejuaraan Menembak Pangkormar Cup 2026

Senin, 26 Januari 2026 - 18:13 WIB

Pelaku Jual Beli Senjata Api Ilegal Diamankan, Polresta Denpasar Lakukan Proses Hukum Lanjutan

Senin, 26 Januari 2026 - 18:09 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Apresiasi 12 Personel Satreskrim Berprestasi

Berita Terbaru