Breaking News

Kapolres Gianyar Bagikan Takjil Kepada Jemaah Masjid Al-Abror Sukawati

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gianyar, Surya Indonesia.net – Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H., bersama jajaran menggelar kegiatan silaturahmi dan pembagian takjil di Musholla Al Abror, Banjar Pabean, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Sabtu (15/3).

Kedatangan Kapolres Gianyar beserta rombongan disambut hangat oleh Ketua Takmir Musholla Al Abror, Samsul Maarif, serta sekitar 40 jemaah yang hadir. Dalam sambutannya, AKBP Umar menyampaikan tujuan kegiatan ini sebagai bentuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas menjelang perayaan Idul Fitri.

“Mungkin ini pertama kalinya kami berkunjung ke Musholla Al Abror. Maksud dan tujuan kami adalah menjalin silaturahmi dengan jemaah Al Abror. Dalam rangka bulan suci Ramadhan ini, Polres Gianyar memiliki beberapa program, dan hari ini kami berkesempatan mengunjungi musholla ini,” ujar Kapolres Gianyar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut, AKBP Umar juga mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap keamanan rumah saat hendak berangkat mudik.

“Sebelum berangkat mudik, kami harapkan agar selalu mengecek keadaan rumah. Pastikan kompor gas dan peralatan listrik dalam keadaan mati untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” pesannya.

Selain itu, Kapolres Gianyar mengimbau masyarakat untuk lebih bijak dalam menerima dan menyebarkan informasi di media sosial.

“Menyikapi situasi akhir-akhir ini dengan banyaknya berita hoaks, kami mengimbau agar masyarakat tidak mudah percaya dan selalu melakukan verifikasi sebelum menyebarkan informasi. Jika ada kejadian atau hal yang mencurigakan, segera hubungi Bhabinkamtibmas, Polsek terdekat, atau layanan 110,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Takmir Musholla Al Abror, Samsul Maarif, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan Polres Gianyar.

“Kami mewakili warga muslim di lingkungan Ketewel mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan Bapak Kapolres beserta rombongan. Kami juga berterima kasih atas pembagian takjil dan sembako. Semoga Bapak Kapolres dan seluruh jajaran selalu dalam keadaan sehat,” ungkapnya.

( Ags )

Berita Terkait

Perkuat Sinergi, Kantor Pertanahan Tabanan Dorong Integrasi Data Pertanahan dan Perpajakan
KPK Amankan Bupati Pati Sudewo dalam Operasi Tangkap Tangan
Ruas Jalan Baypas Ngurah Rai Terganggu, Tiang Listrik Roboh Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
Hujan dan Angin Kencang Hantam Denpasar Selatan, Tiang Listrik Roboh di Jalan Baypas Ngurah Rai
Angin Kencang Hantam Denpasar Barat, Pohon Santen Tumbang Menimpa Rumah dan Luka-luka 2 Orang
Bhabinkamtibmas Desa Bongan Kawal Rapat Musdes Perubahan APBDes TA 2026
Bali Diguyur Hujan Pagi Ini, Pengendara Diimbau Lebih Berhati-hati
Polsek Kerambitan Laksanakan Patroli Blue Light Sembari Patroli Dialogis dengan Masyarakat sampaikan Pesan Kamtibmas

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 14:53 WIB

Perkuat Sinergi, Kantor Pertanahan Tabanan Dorong Integrasi Data Pertanahan dan Perpajakan

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:37 WIB

KPK Amankan Bupati Pati Sudewo dalam Operasi Tangkap Tangan

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:03 WIB

Ruas Jalan Baypas Ngurah Rai Terganggu, Tiang Listrik Roboh Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:00 WIB

Hujan dan Angin Kencang Hantam Denpasar Selatan, Tiang Listrik Roboh di Jalan Baypas Ngurah Rai

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:58 WIB

Angin Kencang Hantam Denpasar Barat, Pohon Santen Tumbang Menimpa Rumah dan Luka-luka 2 Orang

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:41 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Bongan Kawal Rapat Musdes Perubahan APBDes TA 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:40 WIB

Bali Diguyur Hujan Pagi Ini, Pengendara Diimbau Lebih Berhati-hati

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:35 WIB

Polsek Kerambitan Laksanakan Patroli Blue Light Sembari Patroli Dialogis dengan Masyarakat sampaikan Pesan Kamtibmas

Berita Terbaru

Serba-Serbi

KPK Amankan Bupati Pati Sudewo dalam Operasi Tangkap Tangan

Selasa, 20 Jan 2026 - 13:37 WIB