Breaking News

Polsek Abiansemal Gelar Patroli Dialogis, Ajak Pemuda Jaga Kamtibmas Jelang Nyepi 2025

Selasa, 25 Februari 2025 - 05:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abiansemal, Surya indonesia.net –  Menjelang Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1947 yang jatuh pada bulan Maret tahun 2025, Polsek Abiansemal semakin mengintensifkan patroli dialogis guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam kegiatan tersebut, petugas patroli menyambangi sekelompok pemuda yang tengah membuat ogoh-ogoh di beberapa banjar di wilayah Abiansemal, Senin malam, (24/02).

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para pemuda yang terlibat dalam pembuatan ogoh-ogoh sebagai bagian dari tradisi perayaan Nyepi. Selain memberikan imbauan agar tetap menjaga ketertiban selama proses pembuatan dan saat pelaksanaan pawai ogoh-ogoh, petugas juga mengajak para pemuda untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

Kapolsek Abiansemal Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H., M.H., seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, S.H., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dalam menciptakan suasana yang kondusif.
“Kami mengajak para pemuda agar tetap menjaga kebersamaan, tidak terprovokasi oleh hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan keamanan, serta menghindari konsumsi minuman keras yang dapat memicu konflik saat perayaan,” ujar Kapolsek. (25/02)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, petugas juga mengingatkan agar ogoh-ogoh tetap dibuat sesuai dengan nilai budaya dan adat yang berlaku, tanpa unsur provokatif yang dapat menimbulkan ketegangan di masyarakat.

Patroli dialogis ini mendapat respons positif dari masyarakat dan para pemuda yang sedang bekerja membuat ogoh-ogoh. Mereka menyatakan siap bekerja sama dengan kepolisian untuk menjaga keamanan dan kelancaran perayaan Nyepi tahun ini.

Polsek Abiansemal akan terus meningkatkan kegiatan patroli dan pemantauan hingga pelaksanaan Catur Brata Penyepian, guna memastikan seluruh rangkaian perayaan berlangsung aman dan kondusif.

( Ags )

Berita Terkait

Pastikan Kelancaran Arus Kendaraan, Sat Lantas Polres Bandara Ngurah Rai Laksanakan Pengaturan di Keberangkatan Domestik
Brimob Polda Sumut Gotong Royong Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir dan Longsor di Tapanuli Tengah
Kapolda Bali Resmikan Bangunan Parkir Kendaraan Roda Dua di Polda Bali
Pematangan Lahan, Kapolda Aceh Komitmen Dorong Percepatan Huntap Korban Bencana
Polri dan Warga bergandengan Tangan, Polindes Meunasah Mancang Bangkit dari Lumpur Banjir
Patroli Malam Ditingkatkan, Polres Bandara Ngurah Rai Hadirkan Rasa Aman di Area Bandara
Kepala Desa Cibinong Dukung Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara
Polri Bangun Puluhan Sumur Bor, Warga Padang Pariaman Mulai Nikmati Air Bersih Pascabencana

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:10 WIB

Pastikan Kelancaran Arus Kendaraan, Sat Lantas Polres Bandara Ngurah Rai Laksanakan Pengaturan di Keberangkatan Domestik

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:06 WIB

Brimob Polda Sumut Gotong Royong Bersihkan Rumah Warga Terdampak Banjir dan Longsor di Tapanuli Tengah

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:04 WIB

Kapolda Bali Resmikan Bangunan Parkir Kendaraan Roda Dua di Polda Bali

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:01 WIB

Pematangan Lahan, Kapolda Aceh Komitmen Dorong Percepatan Huntap Korban Bencana

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:56 WIB

Patroli Malam Ditingkatkan, Polres Bandara Ngurah Rai Hadirkan Rasa Aman di Area Bandara

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:54 WIB

Kepala Desa Cibinong Dukung Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:52 WIB

Polri Bangun Puluhan Sumur Bor, Warga Padang Pariaman Mulai Nikmati Air Bersih Pascabencana

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:50 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Pastikan Terminal Internasional Tetap Aman dan Kondusif

Berita Terbaru