Breaking News

Bentuk Kepedulian, Personel Operasi Damai Cartenz 2025 Salurkan Bantuan Sembako di Yalimo

Sabtu, 22 Februari 2025 - 17:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yalimo , Surya Indonesia.net – Personel Operasi Damai Cartenz 2025 menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat di Distrik Elelim, Kampung Honita, Kabupaten Yalimo, Jumat (21/2). Kegiatan ini dilakukan oleh Briptu Fatwa sebagai bentuk kepedulian terhadap warga setempat.

Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok seperti beras, mi instan, telur, dan bahan pangan lainnya. Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian aparat keamanan dalam membantu kesejahteraan warga.

Tokoh masyarakat Kampung Honita, Akulak Lagowan, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada TNI-Polri dan Operasi Damai Cartenz atas upaya menjaga keamanan di Yalimo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berterima kasih kepada TNI-Polri atas keberhasilan dalam menjaga situasi keamanan, termasuk dalam penegakan hukum. Semoga Tuhan memberkati kita semua,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya peran agama dalam menciptakan kedamaian di masyarakat.

“Di sini, Injil masuk lebih dulu. Karena itu, kami percaya bahwa jika agama dijalankan dengan baik, pemerintahan juga bisa berjalan dengan damai. Dulu, sebelum ada ajaran agama, kehidupan masyarakat masih dipenuhi dengan praktik-praktik lama. Namun, sekarang kita harus menjaga nilai-nilai kebaikan yang telah diajarkan,” tambahnya.

Selain itu, Akulak Lagowan juga mengingatkan masyarakat, terutama generasi muda, agar tidak terpengaruh oleh kelompok-kelompok yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di Yalimo.

“Kami sebagai tokoh masyarakat ingin memastikan bahwa anak-anak muda tidak terjebak dalam ajakan yang dapat merugikan mereka sendiri maupun daerah ini. Masa depan Yalimo ada di tangan mereka, dan kita semua harus menjaga agar tetap aman dan damai,” tutupnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Operasi Damai Cartenz dalam menjaga situasi keamanan serta membangun hubungan yang lebih harmonis dengan masyarakat Papua, khususnya di Kabupaten Yalimo.

( Ags )

Berita Terkait

Langkah Nyata Polsek Pupuan Dukung Swasembada Pangan Nasional dengan melaksanakan penanaman jagung
Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Klecung, Jaga Keamanan Nelayan dan Pengunjung
Peran Aktif Bhabinkamtibmas Hadirkan Rasa Aman dan Nyaman dalam Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat
Polsek Marga Gelar Personil Strong Point Pagi Cegah Laka Lantas Dan Kemacetan
Wujudkan Solidaritas, Polsek Selemadeg Sambangi Rumah Duka Anggota
Pelayanan Kesehatan untuk Balita dan Lansia, Babinsa Hadir Dampingi Kelancaran Posyandu
Posyandu Rutin Desa Peguyangan Kaja Digelar, Babinsa Serka Daniel Yunias Berikan Dukungan
Posyandu Rutin Desa Peguyangan Kaja Digelar, Babinsa Serka Daniel Yunias Berikan Dukungan

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:11 WIB

Langkah Nyata Polsek Pupuan Dukung Swasembada Pangan Nasional dengan melaksanakan penanaman jagung

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:05 WIB

Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Klecung, Jaga Keamanan Nelayan dan Pengunjung

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:04 WIB

Peran Aktif Bhabinkamtibmas Hadirkan Rasa Aman dan Nyaman dalam Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:02 WIB

Polsek Marga Gelar Personil Strong Point Pagi Cegah Laka Lantas Dan Kemacetan

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:00 WIB

Wujudkan Solidaritas, Polsek Selemadeg Sambangi Rumah Duka Anggota

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:51 WIB

Posyandu Rutin Desa Peguyangan Kaja Digelar, Babinsa Serka Daniel Yunias Berikan Dukungan

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:49 WIB

Posyandu Rutin Desa Peguyangan Kaja Digelar, Babinsa Serka Daniel Yunias Berikan Dukungan

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:47 WIB

Babinsa Peguyangan Kaja Aktif Dampingi Pelaksanaan Posyandu Balita dan Lansia di Denpasar Utara

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Wujudkan Solidaritas, Polsek Selemadeg Sambangi Rumah Duka Anggota

Rabu, 14 Jan 2026 - 10:00 WIB