Breaking News

Kecelakaan di GT Ciawi, Tim TAA Dikerahkan

Rabu, 5 Februari 2025 - 10:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta , Surya Indonesia.net – Polri membenarkan adanya kecelakaan di Gardu Tol (GT) Ciawi pada pukul 23.30 WIB, tadi malam (4/2/25). Terdapat delapan kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

“Iya benar terjadi kecelakaan tersebut di Tol Jagorawi KM 41 GT Ciawi 2, di mana kendaraan truk menabrak kendaraan lain yang sedang dalam antrean,” ungkap Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, Rabu (5/2/25).

Ia menerangkan, awalnya truk datang dari arah Ciawi 10-8 Jaya. Kemudian, setiba di TKP pengemudi truk bermuatan air mineral tidak dapat mengendalikan kendaraannya bergerak ke kanan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Akhirnya menabrak kendaraan yang sedang transaksi di GT Ciawi 2 kurang lebih lima kendaraan yang sedang transaksi di Gardu No. 5 hingga mengakibatkan 2 kendaraan avanza terbakar,” jelasnya.

Untuk truk, ujarnya, terbakar di bagian kepala. Sedangkan kendaraan lainnya yang terbakar ada dua, yakni Avanza.

Lebih lanjut ia menerangkan, total 19 korban dalam kecelakaan tersebut dilarikan ke RSUD Ciawi. Terdapat 11 korban luka-luka dan delapan meninggal dunia.

“Delapan yang meninggal terdiri dari tujuh laki-laki dan satu perempuan,” ungkapnya.

Selanjutnya, jelas Karopenmas, dilakukan pengerahan tim Traffict Accident Analysis (TAA) dari Korlantas Polri dan Polda Jawa Barat ke TKP. Setelah itu, akan dilakukan analisa penyebab kecelakaan.

Karopenmas menyampaikan duka mendalam atas peristiwa kecelakaan tersebut. Ia tetap menginbau agar seluruh pengguna jalan berhati-hati.

“Saya mengucapkan belasungkawa atas peristiwa tersebut dan tetap mengimbau agar para pengguna jalan tetap mematuhi aturan dan mengutamakan keselamatan,” ujarnya.

( Ags )

Berita Terkait

Perkuat Regenerasi Kepemimpinan, Ketua Bhayangkari Gabungan 06 Korps Brimob Polri Ikuti Pengangkatan dan Sertijab Pengurus Bhayangkari
Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan besar terjadi di jalur Pantura Alas Roban
Mantan Jro Bendesa Adat Serangan I Made Sedana bersama para mantan Prajuru Desa Adat Serangan membuat Laporan Polisi pencemaran nama baik
Personil Polsek Pupuan Jaga Imunitas Dengan Olahraga Bersama Untuk Mendukung Pelaksanaan Tugas Yang Prima
Jalin Kedekatan dengan Warga, Bhabinkamtibmas Dauh Peken Laksanakan Sambang Dialogis
Satpamobvit Polres Tabanan Perketat Pengamanan di DTW Ulun Danu Beratan, Wisatawan Merasa Aman dan Nyaman
Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Pengamanan dan Patroli Perairan di Danau Beratan Bedugul
Patroli Kota Presisi Sat Samapta Polres Tabanan, Cegah Dini Gangguan Kamtibmas

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:53 WIB

Perkuat Regenerasi Kepemimpinan, Ketua Bhayangkari Gabungan 06 Korps Brimob Polri Ikuti Pengangkatan dan Sertijab Pengurus Bhayangkari

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:50 WIB

Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan besar terjadi di jalur Pantura Alas Roban

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:42 WIB

Mantan Jro Bendesa Adat Serangan I Made Sedana bersama para mantan Prajuru Desa Adat Serangan membuat Laporan Polisi pencemaran nama baik

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:29 WIB

Jalin Kedekatan dengan Warga, Bhabinkamtibmas Dauh Peken Laksanakan Sambang Dialogis

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:28 WIB

Satpamobvit Polres Tabanan Perketat Pengamanan di DTW Ulun Danu Beratan, Wisatawan Merasa Aman dan Nyaman

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:26 WIB

Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Pengamanan dan Patroli Perairan di Danau Beratan Bedugul

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:24 WIB

Patroli Kota Presisi Sat Samapta Polres Tabanan, Cegah Dini Gangguan Kamtibmas

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:22 WIB

Isu rencana pembangunan pusat perbelanjaan (mall) di Jalan Raya Canggu belakangan ini ramai diperbincangkan

Berita Terbaru