Breaking News

Penertiban Parkir di Wilayah Kelurahan Legian Dimulai, Fokus pada Ruas Jalan Padma Utara, Warkudara, dan Melasti

Jumat, 24 Januari 2025 - 11:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Legian , Surya Indonesia.net – Pada Kamis, 23 Januari 2025, pukul 10.30 WITA, bertempat di lantai III kantor LPD Desa Adat Legian, telah berlangsung rapat persiapan terkait kegiatan penertiban parkir di beberapa ruas jalan di wilayah Kelurahan Legian. Rapat tersebut dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk Bhabinkamtibmas Kelurahan Legian, Aiptu I Made Kentra Astawa, S.H., dan sejumlah pejabat dari instansi terkait, seperti anggota DPRD Badung, Bapak I Made Sada, A.Md.Par, S.H., yang juga menjabat sebagai ketua Komisi II.

Penertiban parkir ini diprakarsai sebagai respons terhadap keluhan masyarakat mengenai kesemerawutan parkir dan pelanggaran yang terjadi di beberapa ruas jalan di wilayah Kelurahan Legian. Sasaran utama dari kegiatan penertiban ini adalah jalan-jalan utama seperti Jln Padma Utara, Jln Warkudara, dan Jln Melasti.

Kegiatan ini diharapkan dapat mengatasi permasalahan parkir liar, dengan tujuan untuk menciptakan ketertiban parkir serta kelancaran lalu lintas. Ke depannya, pihak berwenang, baik dari Kepolisian maupun Dinas Perhubungan, akan melakukan penindakan tegas terhadap pelanggar parkir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah rapat, sekitar pukul 11.00 WITA, dilanjutkan dengan peninjauan lapangan untuk melakukan himbauan kepada masyarakat agar tidak memarkirkan kendaraan di badan jalan. Kegiatan ini juga mencakup tindakan tegas berupa tilang oleh Polsek Kuta, yang berhasil menyita dua unit kendaraan roda dua yang melanggar aturan parkir.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Lurah Legian, Jero Bendesa Adat Legian, Dishub Kab. Badung, Pol PP Kab. Badung, TNI, Polsek Kuta, LPM Kel. Legian, serta berbagai instansi dan lembaga lainnya yang mendukung kelancaran penertiban ini.

Dengan dilakukannya penertiban ini, diharapkan dapat tercipta situasi yang lebih tertib dan aman di kawasan Kelurahan Legian, serta meningkatkan kenyamanan bagi warga dan pengunjung.

( Ags )

Berita Terkait

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo
Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung
Kodim 0428/Mukomuko Gelar Latihan Bersama, Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Tahap III
AKP Imam Mujali: Tidak Ada Pembiaran Judi Sabung Ayam, Polres Ponorogo Konsisten Lakukan Penindakan
Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig
Dukung Swasembada Pangan 2026, Polres Gresik Panen Jagung Serentak Bersama Mabes Polri
AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak
Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:01 WIB

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:06 WIB

Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:59 WIB

Kodim 0428/Mukomuko Gelar Latihan Bersama, Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Tahap III

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:34 WIB

AKP Imam Mujali: Tidak Ada Pembiaran Judi Sabung Ayam, Polres Ponorogo Konsisten Lakukan Penindakan

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:42 WIB

Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:58 WIB

AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:46 WIB

Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:14 WIB

Pedagang Pasar Tradisional Minta Kapolrestabes Medan Tangkap Bandar Narkoba Jermal 15

Berita Terbaru