Breaking News

Cegah Penyebaran Rabies, Polsek Blahbatuh Dampingi Instansi Terkait Laksanakan Vaksinasi Rabies.

Jumat, 24 Januari 2025 - 11:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blahbatuh, Gianyar , Surya  Indonesia.net – Polsek Blahbatuh mengawal dengan penuh perhatian kegiatan vaksinasi rabies yang dilaksanakan di Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan yang berlangsung pada hari Kamis pagi, 23 Januari 2025, bertujuan untuk menanggulangi penyebaran rabies di wilayah tersebut, terutama pada hewan peliharaan seperti anjing dan kucing. Kegiatan ini difasilitasi oleh UPTD Puskeswan III Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar.

Seijin Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K,M.H., Kapolsek Blahbatuh, Kompol I Made Berata, S.H., M.H., menjelaskan bahwa Polsek Blahbatuh bersama TNI, yang dalam hal ini didampingi oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas, berperan penting dalam pengamanan dan kelancaran kegiatan vaksinasi tersebut. “Kita terus bersinergi dengan TNI dan petugas kesehatan untuk memastikan vaksinasi berjalan dengan aman, tertib, dan sesuai dengan prosedur,” ujar Kompol I Made Berata.

Kegiatan vaksinasi dilaksanakan di dua lokasi, yaitu Banjar Lebah dan Banjar Maspait, Desa Keramas, dengan dua tim vaksinasi yang terdiri dari petugas medis dan pendamping dari kelian dinas desa, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa. Dalam pelaksanaannya, selain menyediakan layanan vaksinasi di balai banjar masing-masing, petugas juga melakukan vaksinasi door-to-door untuk menjangkau lebih banyak pemilik hewan peliharaan di desa tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kompol I Made Berata menambahkan bahwa sinergi antara Polsek Blahbatuh, TNI, dan petugas Puskeswan III sangat penting untuk menciptakan situasi yang kondusif. “Kami melakukan pengamanan dengan memastikan tidak ada gangguan yang bisa menghambat jalannya vaksinasi. Keamanan dan ketertiban menjadi prioritas kami untuk kegiatan ini,” ungkapnya.

Warga yang memiliki hewan peliharaan diwajibkan untuk membawa anjing dan kucing mereka ke balai banjar masing-masing untuk mendapatkan vaksin rabies. Selain itu, petugas juga melayani vaksinasi langsung ke rumah-rumah warga, memastikan bahwa setiap hewan peliharaan mendapatkan perlindungan maksimal dari bahaya rabies.

Kegiatan vaksinasi berjalan dengan lancar, aman, dan tertib, berkat dukungan penuh dari semua pihak yang terlibat. Dengan terlaksananya vaksinasi ini, diharapkan dapat menurunkan risiko penyebaran rabies di wilayah Blahbatuh, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya vaksinasi hewan peliharaan demi kesehatan bersama.

( Ags )

Berita Terkait

Polres Bangli Tingkatkan Pengamanan Kunjungan Wisatawan di Kawasan Obyek Wisata Kintamani di Hari libur
Pantau Kunjungan Wisatawan, Pawas Bersama Anggota Sambangi Obyek Desa Wisata Penglipuran
Gerak Cepat Polres Gresik dalam Hitungan Jam Tangkap Pelaku Pelemparan Batu Bus Trans Jatim
Sat Samapta Polres Bangli Intensifkan Patroli Dialogis di Pasar Kidul, Wujudkan Rasa Aman Masyarakat
Ketahanan Pangan, Kapolsek Blahbatuh Kolaborasi Dengan PPL Dan Petani, Panen Jagung Di Subak Tengieng Bona
Kompak Bhabinkamtibmas Singakerta dan Babinsa Sambangi Hotel diwilayah Desa Binaan
Polsek Gianyar Amankan Jalan Santai dan Reuni Akbar HUT ke-50 SMK Negeri 1 Gianyar
Brimob Hadir Dukung Pemulihan Rumah dan Aktivitas Ibadah Pascabencana Batang Toru

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:43 WIB

Polres Bangli Tingkatkan Pengamanan Kunjungan Wisatawan di Kawasan Obyek Wisata Kintamani di Hari libur

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:42 WIB

Pantau Kunjungan Wisatawan, Pawas Bersama Anggota Sambangi Obyek Desa Wisata Penglipuran

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:40 WIB

Gerak Cepat Polres Gresik dalam Hitungan Jam Tangkap Pelaku Pelemparan Batu Bus Trans Jatim

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:40 WIB

Sat Samapta Polres Bangli Intensifkan Patroli Dialogis di Pasar Kidul, Wujudkan Rasa Aman Masyarakat

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:35 WIB

Kompak Bhabinkamtibmas Singakerta dan Babinsa Sambangi Hotel diwilayah Desa Binaan

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:33 WIB

Polsek Gianyar Amankan Jalan Santai dan Reuni Akbar HUT ke-50 SMK Negeri 1 Gianyar

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:29 WIB

Brimob Hadir Dukung Pemulihan Rumah dan Aktivitas Ibadah Pascabencana Batang Toru

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:27 WIB

Kapolri Beri Apresiasi ke Atlet Polri dan Non-Polisi yang Berprestasi di Sea Games 2025

Berita Terbaru