Polsek Gianyar Melaksanakan Patroli dan Monitoring Perkembangan Situasi Perubahan Harga BBM di SPBU Kecamatan Gianyar

Polsek Gianyar Melaksanakan Patroli dan Monitoring Perkembangan Situasi Perubahan Harga BBM di SPBU Kecamatan Gianyar

Serba-Serbi6 Dilihat

Gianyar , Surya Indonesia.net –  Personel Unit Samapta Polsek Gianyar, melakukan kegiatan patroli dan monitoring dalam rangka mengantisipasi terhadap perkembangan harga BBM ( Bahan Bakar Minyak ) dan stok BBM di SPBU Wilayah Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar. Senin(13/01/2025),

Giat patroli tersebut berlangsung di sejumlah SPBU diseputaran Kecamatan Gianyar, seperti di SPBU Bukit Jati Kelurahan Samplangan, SPBU bypas Prof.Ida Bagus Mantra dan SPBU Alamat jalan bypas Darma Giri Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar.

“Giat patroli ini kita laksanakan sebagai upaya untuk mengantisipasi, terhadap perkembangan harga BBM ( Bahan Bakar Minyak ) dan stok BBM di SPBU ” ungkap Kapolsek Gianyar Kompol I Nyoman Sukadana.,SE

Disampaikan Kapolsek Gianyar, melalui patroli itu, para personel juga meminimalisir terjadinya pengisian BBM menggunakan jerigen di SPBU yang ada.

“Karena terjadi penyesuaian harga, maka kita perlu mencegah adanya aktivitas penimbunan BBM. Sehingga dengan begitu tidak terjadi kelangkaan bahan bakar minyak,” ujarnya.

Lebih lanjut, disebutkan Kompol Sukadana bahwa patroli juga sekaligus sebagai langkah untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Gianyar

“Disaat seperti ini kita harus menciptakan kamtibmas untuk memberikan rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat. Sehingga, daerah ini tetap kondusif,” tuturnya.

Selama kegiatan pengamanan dan monitoring oleh Unit Samapta Polsek Gianyar berkoordinasi dengan Unit Intelkam Polsek Gianyar terhadap perkembangan situasi pasca kenaikan harga BBM ( Bahan Bakar Minyak ) dapat berjalan lancar dan situasi kondusif.

( Ags )