Blahbatuh , Surya Indonesia.net – Polri melalui Polsek Blahbatuh Polres Gianyar terus berkomitmen mendukung program ketahanan pangan melalui berbagai inisiatif, salah satunya dengan menggerakkan pemanfaatan lahan pekarangan untuk ditanami tanaman pangan yang dapat menunjang kebutuhan sehari-hari.
Sebagaimana Bhabinkamtibmas Polsek Blahbatuh melaksanakan kegiatan yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan di Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dipusatkan di lahan milik Ni Komang Arniti yang terletak di Subak Selukat Banjar Lodpeken, Desa Keramas. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari upaya Polri dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aiptu I Made Artika memberikan motivasi kepada pemilik lahan, Ni Komang Arniti, dan pekerjanya untuk terus meningkatkan ketahanan pangan dengan memanfaatkan pekarangan untuk tanaman pangan. Tanaman yang saat ini ada di lahan tersebut, seperti tomat dan cabai, menunjukkan potensi besar untuk mendukung ketahanan pangan keluarga di tingkat lokal. Bhabinkamtibmas juga memberikan arahan agar selalu menjaga kelangsungan dan keberagaman tanaman pangan di sekitar rumah.
Selama kegiatan berlangsung, Bhabinkamtibmas juga meninjau perkembangan tanaman cabai yang hampir siap dipanen. Dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas memberikan saran agar tanaman lain seperti padi dan sayuran terus ditanam untuk memastikan ketersediaan bahan pangan di rumah tangga. Pemberian pupuk secukupnya dan perawatan yang tepat, seperti penyiraman secara teratur, juga menjadi bagian dari edukasi yang diberikan kepada pemilik lahan dan pekerja.
Seijin Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K, M.H., Kapolsek Blahbatuh, Kompol I Made Berata, S.H., M.H., juga menegaskan bahwa pihaknya mendukung penuh program ketahanan pangan nasional.
“Dengan meningkatkan sambang dan penyuluhan kepada masyarakat, guna menggerakkan warga untuk lebih aktif dalam menanam tanaman pangan yang bergizi dan dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari”
“Sambang Bhabinkamtibmas menekankan pemeliharaan tanaman yang baik menjadi kunci penting dalam menjaga kelangsungan ketahanan pangan. Bhabinkamtibmas mengingatkan untuk merawat kebun dengan hati-hati, terutama saat cuaca panas” tandas Kompol Berata.
( Ags )