Breaking News

Cooling System Pasca Pilkada: Polsek Dentim Ajak Masyarakat Tetap Rukun

Kamis, 28 November 2024 - 13:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar Surya Indonesia.net – Dalam rangka menjaga situasi agar tetap kondusif pasca pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Polsek Denpasar Timur (Dentim) melalui personil Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan cooling System, Kamis (28/11) pukul 09.00 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat agar tetap menjaga keharmonisan sosial dan kerukunan.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Dentim mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi. Warga diminta untuk menghormati proses resmi yang sedang berlangsung dan menghindari tindakan yang dapat memicu gesekan antar pendukung. “Kami mengajak masyarakat tetap menjaga kedamaian, dan menghormati mekanisme demokrasi,” ungkap Bhabinkamtibmas.

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan agar euforia kemenangan dari pendukung calon yang diunggulkan berdasarkan hitung cepat tetap dilakukan secara bijak dan tidak berlebihan. Di sisi lain, masyarakat yang mendukung calon yang saat ini tertinggal diimbau untuk tidak larut dalam kesedihan dan tetap menjalani aktifitas seperti biasa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Dentim AKP Agus Riwayanto Diputra S.I.K.,M.H., menegaskan bahwa cooling system adalah langkah penting untuk memastikan tidak ada potensi gesekan sosial pasca pelaksanaan Pencoblosan Pilkada 2024. “Kami ingin mengingatkan bahwa demokrasi bukan hanya soal hasil, tetapi juga soal sikap saling menghormati. Semua pihak harus menahan diri hingga pengumuman resmi dari KPU (Komisi Pemilihan Umum),” tegasnya.

“Melalui kegiatan ini, Kami berharap masyarakat tetap rukun, bijak dalam menyikapi perkembangan pasca-Pilkada, dan bersama-sama menciptakan suasana yang damai hingga tahapan Pilkada selesai,” tambah AKP Agus.

( Ags )

Berita Terkait

Jadikan Masjid Sebagai Ladang Amal
Berpesta Di Atas Bencana AKPERSI Kecam PaniGold, Minta Maaf Dinilai Sekadar Majas Pengabur Dosa
Piket Fungsi Polsek Kediri Dipimpin Pawas Laksanakan Blue Light Patrol (BLP)
Polsek Kerambitan intensifkan Patroli dalam rangka Imbangan Ops Cipkon Agung 2025 dan Antisipasi 3C
Polsek Kerambitan yang melaksanakan Gaturlalin antisipasi Kemacetan dan Laka Lantas
Personel Pos Pam Ulundanu Laksanakan Pengamanan dan Pelayanan Ibadah di Pura Ulun Danu
BHABINKAMTIBMAS ATENSI LUNGE IDA RATU GEDE SAKTI SEGARA MENUH LUWUS
Mengawali Tugas di Awal Tahun 2026, Kapolsek Pupuan Mengajak Personel Untuk Melaksanakan Persembahyang Bersama

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 23:41 WIB

Jadikan Masjid Sebagai Ladang Amal

Jumat, 2 Januari 2026 - 19:20 WIB

Berpesta Di Atas Bencana AKPERSI Kecam PaniGold, Minta Maaf Dinilai Sekadar Majas Pengabur Dosa

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:37 WIB

Polsek Kerambitan intensifkan Patroli dalam rangka Imbangan Ops Cipkon Agung 2025 dan Antisipasi 3C

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:36 WIB

Polsek Kerambitan yang melaksanakan Gaturlalin antisipasi Kemacetan dan Laka Lantas

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:34 WIB

Personel Pos Pam Ulundanu Laksanakan Pengamanan dan Pelayanan Ibadah di Pura Ulun Danu

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:32 WIB

BHABINKAMTIBMAS ATENSI LUNGE IDA RATU GEDE SAKTI SEGARA MENUH LUWUS

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:30 WIB

Mengawali Tugas di Awal Tahun 2026, Kapolsek Pupuan Mengajak Personel Untuk Melaksanakan Persembahyang Bersama

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:28 WIB

Pengamanan Ibadah Sholat Jumat di Wilayah Baturiti Berlangsung Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Jadikan Masjid Sebagai Ladang Amal

Jumat, 2 Jan 2026 - 23:41 WIB