Breaking News

Patroli Presisi Blue Light Patrol” Upaya Preventif Polsek Blahbatuh Menjelang Pilkada Serentak 2024

Minggu, 17 November 2024 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blahbatuh , Surya Indonesia.net – Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Polsek Blahbatuh meningkatkan berbagai upaya preventif dan preemtif untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Blahbatuh. Hal ini dilakukan dalam rangka memastikan bahwa tahapan Pilkada berjalan dengan Kondusif, lancar, dan tanpa gangguan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mencegah potensi ancaman yang dapat mengganggu jalannya demokrasi, baik berupa gangguan keamanan maupun tindak kejahatan lainnya.

Salah satu langkah preventif yang diambil adalah dengan meningkatkan kegiatan Blue Light Patrol yang dilakukan pada malam hari. Pada Sabtu malam, 16 November 2024, petugas Polsek Blahbatuh dikerahkan untuk melakukan patroli di berbagai titik strategis seperti pemukiman warga, tempat-tempat berkumpulnya masyarakat, dan pasar malam.

Polsek Blahbatuh juga mengintensifkan penempatan pos pengamanan atau “strong point” di lokasi-lokasi yang dianggap strategis, seperti Kantor Bawaslu Kabupaten Gianyar dan Gudang Logistik KPU. Pengamanan di lokasi-lokasi ini sangat penting karena menjadi pusat kegiatan administrasi dan logistik Pilkada. Petugas yang berjaga di titik ini memastikan bahwa tidak ada pihak yang dapat mengganggu kelancaran distribusi logistik atau mengganggu proses pengawasan tahapan Pilkada.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Blahbatuh, Kompol I Made Berata, S.H., M.H., yang juga menjabat sebagai Padal Pam Wilayah Blahbatuh dalam Ops Mantap Praja Agung Polres Gianyar, menegaskan komitmennya untuk memastikan Pilkada Serentak 2024 di wilayah Blahbatuh berlangsung dengan aman.

Sinergitas antara Kepolisian Polsek Blahbatuh, masyarakat, dan instansi terkait akan menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga keamanan dan ketertiban. “Kami berkomitmen untuk mengawal seluruh proses Pilkada ini, tidak hanya menjaga keamanan fisik tetapi juga menciptakan suasana kondusif yang memungkinkan masyarakat untuk berpartisipasi secara aktif dalam Pilkada Serentak,” ujar Kompol I Made Berata.

Dengan berbagai upaya preventif dan preemtif yang diterapkan, Polsek Blahbatuh berharap dapat menciptakan situasi yang kondusif dan damai menjelang Pilkada Serentak 2024, sekaligus mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing.

( Ags )

Berita Terkait

Bazar Pengambilan Barang Bukti Sepeda Motor di Mapolrestabes Surabaya
Usung Fusi Heritage-Sporty, RM Jemani Spesial Gurami Resmi Beroperasi di Madiun
Tiga Srikandi Prades Purwosari Ngawi Resmi Dilantik, Siap Perkuat Tata Kelola Desa
Rapat Penyelesaian Konflik Agraria, Wamen Viva Yoga: Sinergi Pemerintah dan DPR Untuk Menuntaskan Sengketa Lahan
Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Kawal Prosesi Ngaben di Wilayah Dangin Puri Kelod
WAKAPOLRI BUKA STRATEGI DAN DINAMIKA PENANGANAN TPPO LEWAT PELUNCURAN dan BEDAH BUKU*
Belum genap sepekan dikerjakan, proyek jalan menuju Banjar Tebuana, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Gianyar, mengalami longsor.
Pemerintah Kota Denpasar menerima hibah aset berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:04 WIB

Bazar Pengambilan Barang Bukti Sepeda Motor di Mapolrestabes Surabaya

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:20 WIB

Usung Fusi Heritage-Sporty, RM Jemani Spesial Gurami Resmi Beroperasi di Madiun

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:04 WIB

Tiga Srikandi Prades Purwosari Ngawi Resmi Dilantik, Siap Perkuat Tata Kelola Desa

Kamis, 22 Januari 2026 - 08:58 WIB

Rapat Penyelesaian Konflik Agraria, Wamen Viva Yoga: Sinergi Pemerintah dan DPR Untuk Menuntaskan Sengketa Lahan

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:20 WIB

WAKAPOLRI BUKA STRATEGI DAN DINAMIKA PENANGANAN TPPO LEWAT PELUNCURAN dan BEDAH BUKU*

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:12 WIB

Belum genap sepekan dikerjakan, proyek jalan menuju Banjar Tebuana, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Gianyar, mengalami longsor.

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:10 WIB

Pemerintah Kota Denpasar menerima hibah aset berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:07 WIB

Proyek pelebaran dan peninggian jembatan pada ruas Jalan Kutuh-Alas Arum di Kecamatan Kuta Selatan, Badung tuntas.

Berita Terbaru