Polsek Kuta Selatan Gelar Patroli Blue Light untuk Jaga Keamanan Menjelang Pilkada Serentak 2024*

Polsek Kuta Selatan Gelar Patroli Blue Light untuk Jaga Keamanan Menjelang Pilkada Serentak 2024*

Serba-Serbi98 Dilihat

Kuta selatan , Surya Indonesia.net – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kuta Selatan, Polsek Kuta Selatan menggelar patroli Blue Light pada malam hari selasa 12/11, Kegiatan ini dipimpin oleh IPTU I Wayan Suwita, S.H., bersama personel lainnya dengan menggunakan satu unit mobil dinas.

Patroli dimulai dengan menyusuri jalan utama, termasuk ruas Jalan By Pass Ngurah Rai, Jalan Siligita Nusa Dua, lapangan Lagoon, Kawasan ITDC Nusa dua dan Jembatan Panjang di Jimbaran. Selain itu, patroli juga melakukan pengecekan di sejumlah ATM dan perbankan yang dianggap rawan tindak kejahatan pada malam hari.

Kapolsek Kuta Selatan, KOMPOL I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan patroli rutin yang dilaksanakan setiap malam. Tujuannya adalah menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, terutama saat aktivitas masyarakat mulai berkurang. Dengan kegiatan patroli Blue Light ini, diharapkan situasi Kamtibmas semakin terjaga, khususnya menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

( Ags)