Kapolres Karangasem Tinjau Lahan Program Ketahanan Pangan di Desa Rendang

Kapolres Karangasem Tinjau Lahan Program Ketahanan Pangan di Desa Rendang

Serba-Serbi19 Dilihat

Karangasem , Surya indonesia.net  – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan, Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., melakukan peninjauan lahan yang akan dimanfaatkan untuk Program Ketahanan Pangan Polsek Rendang. Peninjauan dilaksanakan pada Sabtu (9/11) di kawasan Tukad Jinah, Lingkungan Candu, Dusun Pringalot, Desa Rendang, Karangasem.

Lahan tegalan seluas kurang lebih 30 are milik I Nengah Kisel ini akan dioptimalkan untuk penanaman ketela pohon dan padi gaga. “Program ini merupakan bentuk dukungan Polri dalam mendorong dan membantu masyarakat mengoptimalkan lahan yang kurang produktif menjadi lebih produktif,” ujar Kapolres Karangasem.

AKBP I Nengah Sadiarta menambahkan bahwa peninjauan lahan merupakan tahap awal yang sangat penting dalam program ketahanan pangan. “Penentuan lahan yang tepat akan menentukan keberhasilan program ini. Kami berharap program ini dapat menjadi percontohan bagi pengembangan lahan-lahan tidak produktif lainnya di wilayah Karangasem,” jelasnya.

Melalui program ini, Polri berkomitmen untuk terus mendampingi masyarakat dalam meningkatkan produktivitas lahan mereka, yang pada akhirnya akan berkontribusi pada ketahanan pangan di wilayah Karangasem.

( Ags )