Denpasar , Surya Indonesia.net – Polresta Denpasar melaksanakan pengamanan penuh pada kegiatan blusukan pasangan Ambara – Adi yang turut dihadiri oleh Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep. Pengamanan ini dipimpin oleh Kabagops Polresta Denpasar, Kompol I Ketut Tomiyasa, SH., MH., yang bertindak sebagai Karendalops Operasi Mantap Praja (OMP).
Satgas OMP wilayah Denpasar menurunkan sekitar 150 personel, dibantu oleh 15 personel BKO Brimobda Bali, guna memastikan kegiatan kampanye terbuka berjalan dengan aman dan lancar. Mengingat luasnya area yang menjadi lokasi kegiatan, personel pengamanan dikerahkan secara maksimal dan ditempatkan di beberapa titik strategis.
Kampanye terbuka ini dimulai pada pukul 08.30 WITA, dengan agenda Ketua Umum PSI berangkat dari Puri Grenceng, selanjutnya kegiatan blusukan ke pasar Badung. Selama kegiatan ini personel lalu lintas dikerahkan untuk mengatur keamanan di depan Puri Grenceng hingga kawasan pasar Badung dan di berbagai titik jalan yang menjadi jalur pergerakan rombongan.
Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, menyampaikan bahwa pihaknya memaksimalkan pengamanan kampanye terbuka ini mengingatkan melibatkan massa yang cukup banyak dan kawasan pasar Badung yang sangat padat demi memastikan situasi tetap kondusif.
“Personel kami dikerahkan di beberapa titik, baik untuk pengamanan lalu lintas maupun pengawalan di lokasi kegiatan. Ini merupakan upaya kami untuk memastikan kenyamanan dan keamanan selama berlangsungnya kampanye,” ujar AKP Sukadi.
( Ags )