Breaking News

Upaya Meningkatkan Kesadaran Lalu Lintas di Kalangan Pelajar, Sat Lantas Polres Badung Latih PKS SMK PGRI 2 Badung,

Kamis, 31 Oktober 2024 - 07:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mangupura , Surya Indonesia.net – Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Sat Lantas Polres Badung kembali melaksanakan kegiatan sosialisasi dan pembinaan latihan (binlat) kepada siswa Patroli Keamanan Sekolah (PKS) di SMK PGRI 2 Badung yang berlokasi di Jln I Gst Ngr Rai Mengwi Badung. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa mengenai peraturan lalu lintas serta meningkatkan keterampilan mereka dalam pengaturan lalu lintas. Rabu (30/10/24).

Kegiatan yang berlangsung di halaman SMK PGRI 2 Badung ini dihadiri oleh 25 orang siswa yang merupakan anggota PKS di sekolah tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan oleh beberapa personel Sat Lantas Polres Badung, yang dipimpin Kanit Turjawali Satuan Lalu Lintas Polres Badung Ipda Made Mahendra Yasa,S.H, Ps. Kanit Kamsel Aiptu Putu Ariasa, SH., Bripka Ida Bgs Gd Agung.S.H., dan Bripda Komang Arya Novanka di bawah tanggung jawab Kasat Lantas Polres Badung, AKP I Wayan Sugianta, S.H.

Dalam kegiatan ini, para siswa diberikan pemahaman mengenai Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Materi ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran hukum kepada siswa terkait dengan pentingnya menaati aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, siswa juga dilatih baris-berbaris serta diperkenalkan dengan 12 pengaturan lalu lintas. Latihan baris-berbaris ini bertujuan untuk melatih disiplin dan kekompakan anggota PKS, sementara pengenalan pengaturan lalu lintas memberikan mereka keterampilan dasar dalam membantu tugas tugas Polisi lalu lintas untuk penjagaan dan pengaturan di lingkungan sekolah dengan memberikan pelayanan serta pengaturan kepada siswa dan guru sekolah.

Kasat Lantas Polres Badung, AKP I Wayan Sugianta, S.H., menyampaikan apresiasinya kepada para siswa yang telah berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Ia berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut sebagai bagian dari upaya menciptakan generasi muda yang disiplin dan peduli terhadap keselamatan berlalu lintas.

( Ags )

Berita Terkait

Belasan Miliar Uang Rakyat Ambruk Bersama Pelimpah Sungai di Jember
Patroli Dialogis Polsek Pupuan, Kapolsek Pupuan Sambangi Pengusaha Kopi di Desa Pujungan
Kapolsek Selemadeg Terima Kunjungan SPBU Soka, Perkuat Keamanan
Polsek Kerambitan Bubarkan Aksi Balap Liar yang Meresahkan Masyarakat di Pantai Pasut
Polsek Kerambitan Optimalkan Patroli Harkamtibmas Cegah Timbulnya Gangguan Kamtibmas
Akses Jalan di Denpasar Utara Terhalang Pohon Tumbang, Babinsa dan Pihak Keamanan Lokal Respons Cepat
Pohon Tumbang di Desa Dangri Kangin Area, Akses Jalan Kembali Normal Setelah Dibenahi
Pagi Hari di Denpasar: Pohon Tumbang Hentikan Lalu Lintas, Babinsa dan Pihak Terkait Segera Tindak

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:21 WIB

Belasan Miliar Uang Rakyat Ambruk Bersama Pelimpah Sungai di Jember

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:58 WIB

Patroli Dialogis Polsek Pupuan, Kapolsek Pupuan Sambangi Pengusaha Kopi di Desa Pujungan

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:56 WIB

Kapolsek Selemadeg Terima Kunjungan SPBU Soka, Perkuat Keamanan

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:52 WIB

Polsek Kerambitan Bubarkan Aksi Balap Liar yang Meresahkan Masyarakat di Pantai Pasut

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:48 WIB

Polsek Kerambitan Optimalkan Patroli Harkamtibmas Cegah Timbulnya Gangguan Kamtibmas

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:43 WIB

Pohon Tumbang di Desa Dangri Kangin Area, Akses Jalan Kembali Normal Setelah Dibenahi

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:40 WIB

Pagi Hari di Denpasar: Pohon Tumbang Hentikan Lalu Lintas, Babinsa dan Pihak Terkait Segera Tindak

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:38 WIB

Akses Jalan Kamboja No. 1 Denpasar Terhalang Pohon Tumbang, Babinsa Cepat Tanggap Tangani

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Kapolsek Selemadeg Terima Kunjungan SPBU Soka, Perkuat Keamanan

Rabu, 21 Jan 2026 - 11:56 WIB