Breaking News

“Kapolres Karangasem Pimpin TFG Pastikan Kesiapan Pengamanan Debat Cabup-cawabup”

Minggu, 27 Oktober 2024 - 10:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karangasem , Surya Indonesia.net  – Usai memimpin Apel Kesiapan Pengamanan Debat Publik Pertama Pilkada Karangasem 2024, Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., langsung memimpin kegiatan Tactical Floor Game (TFG) bersama para perwira dan pengendali lapangan (Padal) di BNDCC, Kuta Selatan, Minggu (27/10/2024).

TFG ini dilaksanakan untuk memastikan kematangan rencana pengamanan dan mengantisipasi berbagai kemungkinan yang bisa terjadi selama debat berlangsung. Dalam simulasi ini, seluruh perwira dan padal membahas secara detail terkait pola pengamanan, pembagian sektor, dan prosedur penanganan berbagai situasi.

“TFG ini penting untuk memastikan setiap personel memahami tugasnya dan dapat mengambil keputusan tepat dalam berbagai situasi. Kita tidak boleh lengah sedikitpun dalam mengamankan jalannya debat,” tegas AKBP I Nengah Sadiarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kegiatan ini, dibahas berbagai skenario dan penanganannya, mulai dari pengaturan arus massa pendukung, pengamanan ruang debat, hingga antisipasi gangguan keamanan. Para perwira juga diminta untuk menyiapkan rencana cadangan untuk menghadapi situasi tidak terduga.

“Setiap titik pengamanan harus terkendali dengan baik. Koordinasi antar Padal juga harus terjaga untuk menciptakan sistem pengamanan yang solid,” tambah Kapolres.

Melalui TFG ini, Polres Karangasem memastikan kesiapan maksimal dalam mengawal kelancaran debat publik pertama Pilkada Karangasem 2024.

( Ags )

Berita Terkait

Edukasi Kesehatan Mental Berkelanjutan, Teh Rina Bahas Insomnia Warga Binaan
Wujudkan Pelayanan dan Pembinaan Berkualitas, Lapas Tabanan Siapkan Panca Inovasi
Sinergi dengan BNNK Badung, Lapas Tabanan Mantapkan P4GN Lewat Tes Urine Massal
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Negara (Rutan Negara) melaksanakan kegiatan tes urine terhadap seluruh jajaran pegawai
Kapolres Gresik Beri Penghargaan, Dedikasi Polisi dan Warga Jadi Teladan
Tiga Gangster Kampungan Ditangkap, Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur
Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo
Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:33 WIB

Edukasi Kesehatan Mental Berkelanjutan, Teh Rina Bahas Insomnia Warga Binaan

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:31 WIB

Wujudkan Pelayanan dan Pembinaan Berkualitas, Lapas Tabanan Siapkan Panca Inovasi

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:29 WIB

Sinergi dengan BNNK Badung, Lapas Tabanan Mantapkan P4GN Lewat Tes Urine Massal

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:42 WIB

Kapolres Gresik Beri Penghargaan, Dedikasi Polisi dan Warga Jadi Teladan

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:38 WIB

Tiga Gangster Kampungan Ditangkap, Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:01 WIB

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:06 WIB

Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:59 WIB

Kodim 0428/Mukomuko Gelar Latihan Bersama, Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Tahap III

Berita Terbaru