Breaking News

*Polsek Kuta Selatan Gelar Pelatihan LKBB dan Himbauan Tertib Lalu Lintas kepada Siswa SMP Negeri 5 Kuta Selatan*

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuta Selatan, Surya Indonesia.net – Pada Kamis pagi, 24 Oktober 2024, Unit Binmas Polsek Kuta Selatan mengadakan pelatihan Latihan Keterampilan Baris Berbaris (LKBB) serta memberikan himbauan tentang tertib berlalu lintas kepada siswa-siswi SMP Negeri 5 Kuta Selatan. Kegiatan ini berlangsung di Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.

Pelatihan yang diikuti dengan antusias oleh para siswa ini bertujuan untuk menanamkan disiplin dan pemahaman mengenai pentingnya keselamatan di jalan raya sejak dini. Para siswa tampak bersemangat mengikuti setiap instruksi dari petugas, yang juga memberikan simulasi terkait tata cara berlalu lintas yang aman.

Kapolsek Kuta Selatan, KOMPOL I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting sebagai langkah preventif untuk mencegah aksi “trek-trekan” di jalan raya yang kerap melibatkan pelajar. “Pelatihan ini tidak hanya untuk membentuk kedisiplinan, tetapi juga diharapkan dapat menekan angka pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan yang melibatkan anak-anak sekolah,” ujar Kapolsek.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi bekal bagi siswa-siswi SMP Negeri 5 Kuta Selatan dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya disiplin dan keselamatan di jalan raya, serta meminimalisir potensi aksi ugal-ugalan yang sering terjadi di kalangan pelajar.

Dengan upaya ini, Polsek Kuta Selatan terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, khususnya dalam membentuk generasi muda yang lebih disiplin dan patuh terhadap aturan lalu lintas.

( Ags )

Berita Terkait

Wujud Kepedulian Sosial, Majelis Al Hikam Girian Gelar Jumat Berkah
Advokat Rikhardus Ikun Apresiasi Putusan PN Denpasar dalam Perkara Migas
Koramil 1611-07/Denbar Terima Kunjungan Kapolsek, Siap Hadapi Cuaca Ekstrim dengan Sinergitas Terpadu
Sinergitas TNI-Polri Denpasar Barat Diperkuat, Koramil 1611- 07/Denbar Terima Kunjungan Kapolsek Hadapi Cuaca Ekstrim
Kunjungan Kapolsek Denpasar Barat ke Koramil 1611-07/Denbar, Sinergitas Diperkuat Hadapi Cuaca Ekstrim dan Kamtibmas
Upaya FPRD Provinsi Bali Dorong Masyarakat Waspada Banjir: Gandeng Babinsa Gelar Sosialisasi di Pemecutan
Babinsa Peltu Gd Ribek: FPRD Bali Edukasi Masyarakat di Pasar Kumbasari Tentang Alat Peringatan Dini Banjir Tukad Badung
FPRD Bali Gelar Sosialisasi Sistem Peringatan Dini Banjir Tukad Badung di Pasar Kumbasari

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:33 WIB

Wujud Kepedulian Sosial, Majelis Al Hikam Girian Gelar Jumat Berkah

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:21 WIB

Advokat Rikhardus Ikun Apresiasi Putusan PN Denpasar dalam Perkara Migas

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:19 WIB

Koramil 1611-07/Denbar Terima Kunjungan Kapolsek, Siap Hadapi Cuaca Ekstrim dengan Sinergitas Terpadu

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:18 WIB

Sinergitas TNI-Polri Denpasar Barat Diperkuat, Koramil 1611- 07/Denbar Terima Kunjungan Kapolsek Hadapi Cuaca Ekstrim

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:11 WIB

Upaya FPRD Provinsi Bali Dorong Masyarakat Waspada Banjir: Gandeng Babinsa Gelar Sosialisasi di Pemecutan

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:08 WIB

Babinsa Peltu Gd Ribek: FPRD Bali Edukasi Masyarakat di Pasar Kumbasari Tentang Alat Peringatan Dini Banjir Tukad Badung

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:05 WIB

FPRD Bali Gelar Sosialisasi Sistem Peringatan Dini Banjir Tukad Badung di Pasar Kumbasari

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:04 WIB

FPRD Gelar Sosialisasi Peringatan Dini Banjir Tukad Badung di Pasar Kumbasari, Babinsa Siap Dukung Penyebaran Informasi

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Wujud Kepedulian Sosial, Majelis Al Hikam Girian Gelar Jumat Berkah

Jumat, 23 Jan 2026 - 12:33 WIB