Breaking News

Polres Gianyar Laksanakan Pengawalan Penjemputan Logistik Pilkada Ke Gianyar

Selasa, 22 Oktober 2024 - 14:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gianyar , Surya  Indonesia.net – Polres Gianyar melaksanakan pengawalan penjemputan logistik Pilkada Serentak Tahun 2024 dari PT Temprina Jl. HOS Cokroaminoto Gg Katalia No. 26 Ubung Kaja, Denpasar Barat menuju Gudang Logistik KPU Gianyar Jl. Udayana Br. Kutri Desa Buruan, Blahbatuh. Selasa (22/10/2024) pagi.

“Pengawalan ketat ini untuk memastikan kelancaran dan keamanan dalam pengiriman logistik Pilkada menuju gudang Logistik KPU Kabupaten Gianyar,” Kata Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H. melalui Kabag Ops Polres Gianyar Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos.

Setibanya di gudang KPU, surat suara langsung diperiksa dan didata oleh petugas KPU, disaksikan oleh personel Kepolisian serta perwakilan dari Bawaslu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

I Nengah Sudiarta menjelaskan bahwa seluruh personel yang terlibat telah diberikan arahan khusus untuk memastikan keamanan logistik. “Kami telah melakukan berkordinasi dengan KPU dan Bawaslu serta menyiapkan pengamanan berlapis baik di jalur distribusi maupun di lokasi penyimpanan surat suara,” Katanya.

Pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Agung 2024 yang digelar untuk mendukung kelancaran dan keamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Gianyar, dirinya juga menambahkan bahwa selain pengawalan logistik pihak Kepolisian akan melaksanakan patroli rutin untuk memastikan situasi tetap kondusif.

Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri untuk memastikan keamanan dalam pendistribusian logistik Pilkada 2024 tiba dengan aman, agar setiap tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Gianyar dapat berjalan lancar dan situasi kamtibmas tetap kondusif.

( Ags )

Berita Terkait

Kapolda DIY Irjen Pol. Anggoro Sukartono menunjuk Dirresnarkoba Polda DIY Kombes Pol. Roedy Yoelianto sebagai Pelaksana Harian (Plh) Kapolresta Sleman.
Patroli Humanis Polres Bandara Ngurah Rai Sapa Wisatawan di Terminal Internasional
Polantas Menyapa, Pelayanan Humanis di Satpas Polresta Denpasar.
Bhabinkamtibmas Desa Selabih Laksanakan pengamanan Upacara ngaben
Polri Sahabat Anak Bhabinkamtibmas Desa Penarukan Beri Materi terkait Bahaya Bullying dan Wawasan Kebangsaan
Polsek Marga Melaksanakan Olah Raga Bersama
Wakapolres Tabanan Pimpin Olahraga Rutin, Wujudkan Personel Sehat dan Siap Tugas
Bagops Polres Tabanan Hadiri Supervisi Operasi Sikat Agung 2026 di Biro Ops Polda Bali

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:24 WIB

Kapolda DIY Irjen Pol. Anggoro Sukartono menunjuk Dirresnarkoba Polda DIY Kombes Pol. Roedy Yoelianto sebagai Pelaksana Harian (Plh) Kapolresta Sleman.

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:19 WIB

Patroli Humanis Polres Bandara Ngurah Rai Sapa Wisatawan di Terminal Internasional

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:58 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Selabih Laksanakan pengamanan Upacara ngaben

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:48 WIB

Polri Sahabat Anak Bhabinkamtibmas Desa Penarukan Beri Materi terkait Bahaya Bullying dan Wawasan Kebangsaan

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:47 WIB

Polsek Marga Melaksanakan Olah Raga Bersama

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:45 WIB

Wakapolres Tabanan Pimpin Olahraga Rutin, Wujudkan Personel Sehat dan Siap Tugas

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:43 WIB

Bagops Polres Tabanan Hadiri Supervisi Operasi Sikat Agung 2026 di Biro Ops Polda Bali

Sabtu, 31 Januari 2026 - 13:41 WIB

Klinik Bhayangkara Polres Tabanan Berikan Pelayanan Rawat Jalan, Wujud Kepedulian Kesehatan Personel dan Masyarakat

Berita Terbaru