Breaking News

Kapolri Pastikan Siap Amankan dan Kawal Rute Pelantikan Presiden

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta , Surya  Indonesia.net – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan kesiapan dalam pengamanan dan pengawalan rute lalu lintas pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 pada 20 Oktober nanti.

Hal itu dikatakan Kapolri didampingi Panglima TNI Jenderal Agus Subianto usai Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Monas, Jakarta, Jumat (18/10/2024). Jenderal Sigit berujar, pihaknya sudah mengamankan rute-rute yang dilalui oleh kendaraan VVIP menuju Gedung DPR/MPR dan juga sebaliknya. Ia mengatakan ada informasi masyarakat akan ikut menyambut di sejumlah titik

“Apalagi kita mendapat informasi bahwa menjelang titik keberangkatan dari masing-masing, menuju DPR/MPR dan sebaliknya nanti akan dihadiri masyarakat yang tentunya ingin menyambut kehadiran presiden lama dan baru, tentunya menjadi perhatian kita semua,” kata Kapolri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolri juga mengimbau kepada masyarakat yang ingin melakukan penyambutan untuk tertib. Polri sambungnya, sudah melakukan antisipasi-antisipasi bilamana terjadi gangguan-gangguan. Selain ada yang masyarakat yang mendoakan juga sudah memantau ada kelompok-kelomook yang melaksanakan kegiatan aksi.

“Kami dengan Panglima ini akan terus bekerja untuk memitigasi, meminimalisir dan juga terkait dengan rencana pelantikan. Ini tentunya kita pun juga mengamankan rute rekayasa lalulintas ,” ucapnya.

Ia menambahkan bahwa dalam pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Polri menurunkan 15.224 personil. Belasan ribu personil dan berbagai satuan fungsi ini telah dibagi menjadi 8 satgas. Ia menyebut bahwa sebagai besar tengah melaksanakan tugas masing-masing dalam pengamanan pelantikan yang berlangsung lusa nanti.

Pada kesempatan yang sama, Panglima TNI mengatakan bahwa TNI menurunkan 100 ribu personil. Pihaknya juga sudah memitigasi potensi-potensi gangguan yang mungkin terjadi. “Ya kita mitigasi terus terkait ancaman dengan berkoordinasi dengan Polri dan satuan intelijen yang ada di wilayah terutama khususnya Jakarta,” ujarnya.

Ia menerangkan bahwa untuk pengamanan VVIP untuk ring 1 dari Paspampres lengkap dengan sniper dan juga antidirone dan untuk ring 2 dan 3 oleh pasukan TNI-Polri.

( Ags )

Berita Terkait

Kapolres Gianyar Tekankan Disiplin, Profesionalisme, dan Pelayanan Prima dalam Apel Pagi
Kapolres Tabanan Laksanakan Asistensi di Polsek Selemadeg Barat, Tekankan Pelayanan Humanis dan Soliditas Personel
Galian C Kampial Disegel Satpol PP Badung
Polres Bandara Ngurah Rai Kedepankan Pelayanan Humanis di Terminal Internasional
Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Capai 43 Persen
Tak Kenal Hari Libur, Polri Bersama Warga Bangun Jembatan Darurat Pascabencana di Aceh Tengah
Layanan Contact Center 110 Berlaku Nasional, Polri Pastikan Bisa Diakses Gratis di Seluruh Indonesia
Penebangan Pohon di Jalan Menuju Bandara, Sat Lantas Polres Bandara Pastikan Arus Lalin Tetap Lancar

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 18:54 WIB

Kapolres Gianyar Tekankan Disiplin, Profesionalisme, dan Pelayanan Prima dalam Apel Pagi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:48 WIB

Galian C Kampial Disegel Satpol PP Badung

Senin, 12 Januari 2026 - 18:44 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Kedepankan Pelayanan Humanis di Terminal Internasional

Senin, 12 Januari 2026 - 18:42 WIB

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Capai 43 Persen

Senin, 12 Januari 2026 - 18:39 WIB

Tak Kenal Hari Libur, Polri Bersama Warga Bangun Jembatan Darurat Pascabencana di Aceh Tengah

Senin, 12 Januari 2026 - 18:36 WIB

Layanan Contact Center 110 Berlaku Nasional, Polri Pastikan Bisa Diakses Gratis di Seluruh Indonesia

Senin, 12 Januari 2026 - 18:34 WIB

Penebangan Pohon di Jalan Menuju Bandara, Sat Lantas Polres Bandara Pastikan Arus Lalin Tetap Lancar

Senin, 12 Januari 2026 - 18:32 WIB

Kapolsek Selemadeg pimpin pengamanan Pemilihan Perbekel PAW Desa Wanagiri

Berita Terbaru