Breaking News

Polsek Dentim Peduli: Bagikan Nasi Bungkus kepada Warga di Kos-kosan Jalan Jepun Pipil

Rabu, 16 Oktober 2024 - 09:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar , Surya Indonesia.net – Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial terhadap masyarakat, Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali menggelar kegiatan sosial yang bertajuk “Polsek Dentim Peduli”. Kegiatan sosial ini berupa pembagian nasi bungkus kepada warga di kos-kosan yang terletak di Jalan Jepun Pipil, Banjar Kerta Graha, Denpasar Timur, pada Selasa (15/10/2024) pukul 20.00 wita.

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Dentim, AKP Agus Riwayanto Diputra S.I.K.,M.H., kegiatan ini menyasar warga kos yang sebagian besar merupakan pekerja harian dan pelajar dari luar daerah. Pembagian nasi bungkus ini dilakukan sebagai wujud kepedulian Polsek Dentim terhadap kesejahteraan masyarakat yang mungkin terdampak kondisi ekonomi sulit.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polsek Dentim Peduli yang rutin kami laksanakan. Dengan berbagi, kami berharap dapat meringankan sedikit beban warga dan menciptakan kedekatan serta rasa aman di lingkungan,” ujar Kapolsek Dentim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Masyarakat yang menerima bantuan terlihat antusias dan mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh jajaran Polsek Dentim. Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini, mampu menciptakan rasa kebersamaan serta menumbuhkan sikap saling peduli di tengah masyarakat.

Dengan langkah ini, Polsek Dentim terus berupaya menunjukkan komitmennya dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan, tidak hanya melalui tugas-tugas kepolisian, tetapi juga dengan pendekatan humanis yang menyentuh langsung hati masyarakat.

( Ags )

Berita Terkait

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo
Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung
Kodim 0428/Mukomuko Gelar Latihan Bersama, Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Tahap III
AKP Imam Mujali: Tidak Ada Pembiaran Judi Sabung Ayam, Polres Ponorogo Konsisten Lakukan Penindakan
Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig
Dukung Swasembada Pangan 2026, Polres Gresik Panen Jagung Serentak Bersama Mabes Polri
AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak
Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:01 WIB

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:06 WIB

Polres Bitung dan Pemkot Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Panen Jagung

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:59 WIB

Kodim 0428/Mukomuko Gelar Latihan Bersama, Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Tahap III

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:34 WIB

AKP Imam Mujali: Tidak Ada Pembiaran Judi Sabung Ayam, Polres Ponorogo Konsisten Lakukan Penindakan

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:42 WIB

Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:58 WIB

AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:46 WIB

Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:14 WIB

Pedagang Pasar Tradisional Minta Kapolrestabes Medan Tangkap Bandar Narkoba Jermal 15

Berita Terbaru