Cek Barang Bawaan Penumpang Kapal Lewat X- Ray.

Cek Barang Bawaan Penumpang Kapal Lewat X- Ray.

Serba-Serbi163 Dilihat

Benoa, Surya Indonesia.net – Pelabuhan Benoa merupakan salah satu pintu keluar masuknya orang maupun barang ke Pulau Bali, untuk itu harus di jaga agar tidak dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab untuk memasukan barang terlarang maupun berbahaya lainnya.

Personil Polsek Benoa Polresta Denpasar bersama pihak Pelindo III Benoa, secara ketat melakukan pemeriksaan terhadap seluruh bawaan para penumpang melalui terminal Domistik pelabuhan Benoa.

Hal ini disampaikan Kapolsek Benoa Kompol I Ketut Budiana, S.H., M.H., ketika memantau anggotanya melakukan pemeriksaan barang bawaan penumpang KM Tilong Kabila melalui X- Ray di terminal domistik Pelabuhan Benoa pada hari Rabu tgl (16/10) pkl 07.30 wita.

Pelabuhan Benoa ini sangat riskan untuk dimanfaatkan orang untuk memasukan barang barang terlarang seperti Sajam, Handak, Senpi, Narkoba, untuk itu setiap barang bawaan penumpang seluruhnya harus kita melalui pemeriksaan X – Ray untuk memastikan tidak ada barang terlarang.

Dalam melakukan pelayanan dan pemeriksaan setiap penumpang kapal yang datang maupun yang akan berangkat melalui pelabuhan Benoa, kami bekerja sama dengan stake holder pelabuhan Benoa seperti Pelindo, Karantina, KSOP, Pelni dan Inkait lainnya, ujar Budiana.

” Kami meminta dan menghimbau kepada seluruh warga yang berkepentingan di pelabuhan Benoa ini, khususnya yang mempergunakan jasa angkutan laut, agar sama sama menjaga wilayah ini, dan jangan coba coba memanfaatkan pelabuhan ini untuk kepentingan yang tidak bertanggung jawab.” Tambah Kapolsek Kompol Budiana.

( Ags )