Breaking News

Sambangi Tempat Hiburan Rakyat, Personil Polsek Abiansemal Sampaikan Pesan Kamtibmas

Senin, 14 Oktober 2024 - 05:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abiansemal , Surya Indonesia.net  – Untuk mencegah terjadi hal yang tidak diinginkan di lokasi tempat hiburan rakyat yang digelar di Blumbungan, desa Sibangkaja, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Unit Samapta Polsek Abiansemal melakukan patroli. Dalam patroli tersebut, disampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat. Minggu, (13/10) Pkl. 22.30 wita.

Di antaranya mengingatkan pengunjung tempat hiburan rakyat agar memperhatikan keamanan kendaraan. Pastikan kendaraan sudah dikunci ketika ditinggal berkeliling pasar malam. Sebab pelaku curanmor bisa saja memanfaatkan kecerobohan pemilik kendaraan untuk melancarkan aksi.

”Tempat hiburan rakyat lokasi yang ramai, jadi pastikan kendaraan dalam keadaan aman. Soalnya kalau ceroboh, misalnya lupa mencabut kunci kontak atau tidak mengunci stang, bisa saja dimanfaatkan pelaku curanmor untuk beraksi,” kata Pawas IPDA I Made Agus Rai Perbawa, SH., MH., seijin Kapolsek Abiansemal Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H., M.H.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pawas beserta anggota Polsek Abiansemal juga menghimbau agar tempat hiburan rakyat tidak dijadikan tempat untuk melakukan hal negatif. Jadikan tempat hiburan rakyat sebagai hiburan dan manfaatkan untuk kepentingan yang positif.

Selain itu, pihak Kepolisian juga menghimbau warga sekitar lokasi hiburan rakyat agar tetap waspada dengan aksi kriminalitas dan gangguan kamtibmas. Apabila ada kejadian yang meresahkan, segera hubungi Polsek Abiansemal agar cepat dilakukan tindakan.

( Ags )

Berita Terkait

Proyek Lapangan Upacara SDN 9 Sukamerindu Menuai Sorotan Warga Desak Pengecekan Ulang
Satlantas Polres Gresik Sapa Driver dan Ramp Check Bus demi Keselamatan Penumpang
Personel Polsek Denpasar Utara Tanggap Tangani Pohon Ketapang Tumbang Timpa Mobil di Parkiran GOR Ngurah Rai
Polresta Denpasar Gelar Sertijab Kabagops, Kapolsek Jajaran serta Penyerahan Jabatan Kasatreskrim dan Kasatresnarkoba
Bhabinkamtibmas dan Babinsa Amankan Perayaan HUT SMK PGRI 3 Denpasar di Sumerta Kelod
Hujan Deras Picu Dua Tiang Lampu Jalan Tumbang di Denpasar Selatan, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lalin
Kabag SDM Hadiri Penandatanganan PKS Polda Bali–FK Unud dan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor PNPP Tahun 2026
Kapolres Madiun Salurkan Bantuan Sosial, Hadirkan Kepedulian untuk Warga Lansia Desa Bolo

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:06 WIB

Proyek Lapangan Upacara SDN 9 Sukamerindu Menuai Sorotan Warga Desak Pengecekan Ulang

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:38 WIB

Satlantas Polres Gresik Sapa Driver dan Ramp Check Bus demi Keselamatan Penumpang

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:28 WIB

Personel Polsek Denpasar Utara Tanggap Tangani Pohon Ketapang Tumbang Timpa Mobil di Parkiran GOR Ngurah Rai

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:24 WIB

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Amankan Perayaan HUT SMK PGRI 3 Denpasar di Sumerta Kelod

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:22 WIB

Hujan Deras Picu Dua Tiang Lampu Jalan Tumbang di Denpasar Selatan, Polisi Bergerak Cepat Amankan Lalin

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:19 WIB

Kabag SDM Hadiri Penandatanganan PKS Polda Bali–FK Unud dan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor PNPP Tahun 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:25 WIB

Kapolres Madiun Salurkan Bantuan Sosial, Hadirkan Kepedulian untuk Warga Lansia Desa Bolo

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:53 WIB

Wakil Panglima TNI Pimpin Vidcon Evaluasi Percepatan Pembangunan KDKMP di Kodim 0808/Blitar

Berita Terbaru