Denpasar, Surya Indonesia.net – Selasa, 8 Oktober 2024, Polresta Denpasar menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Pamobvit, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Benoa, Kasi Propam, serta pelantikan Kasi TIK Polresta Denpasar Polda Bali di halaman depan Mapolresta Denpasar dan dipimpin langsung oleh Kapolresta Denpasar, Kombes Pol. Wisnu Prabowo, S.I.K., M.M. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolresta Denpasar, AKBP Dewa Agung Roy Marantika, S.H., S.I.K., Ketua Pengurus Cabang Bhayangkari bersama jajaran pengurus, serta personil Bintara dan ASN Polresta Denpasar.
Kegiatan Sertijab melibatkan beberapa pejabat penting di Polresta Denpasar, yaitu Kasat Pamobvit diserahterimakan dari Kompol I Made Dayendra kepada Kompol I Made Dwi Puja Rimbawan, S.H., M.H., Kapolsek Kawasan Pelabuhan Benoa diserahterimakan dari Kompol I Wayan Sueca, S.Pd. kepada Kompol I Ketut Budiana, S.H., M.H. dan Kasi Propam diserahterimakan dari Iptu I Gede Winarta kepada AKP Ngakan Gede Eka Yuana Putra, S.H., M.H.
Proses serah terima jabatan ini diawali dengan pengambilan sumpah jabatan yang dipandu oleh Rohaniawan, diikuti oleh pembacaan sumpah oleh Inspektur Upacara, serta penandatanganan berita acara serah terima, sumpah jabatan, dan fakta integritas oleh pejabat yang bersangkutan.
Dalam amanatnya, Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Wisnu Prabowo, S.I.K., M.M. menyampaikan bahwa proses mutasi merupakan bagian dari pembinaan karier bagi anggota Polri untuk meningkatkan kinerja organisasi. “Penyegaran organisasi ini diperlukan agar roda organisasi dapat berjalan dengan baik serta menciptakan suasana baru yang lebih baik,” ujarnya.
Kepada pejabat yang lama, Kapolresta Denpasar mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Polresta Denpasar. Pengalaman tersebut diharapkan dapat menjadi referensi di tempat tugas yang baru. Sementara itu, bagi pejabat yang baru, diharapkan dapat segera beradaptasi dengan lingkungan serta melanjutkan program-program yang telah ada untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Polresta Denpasar.
Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Ibu Bhayangkari yang telah setia mendampingi suami mereka selama bertugas di Polresta Denpasar, serta dukungan mereka dalam menjaga keharmonisan keluarga Polri.
( Ags )