Polres Gianyar Laksanakan Pengamanan Tahapan Kampanye Pilkada Serentak 2024

Polres Gianyar Laksanakan Pengamanan Tahapan Kampanye Pilkada Serentak 2024

Serba-Serbi82 Dilihat

Gianyar , Surya Indonesia.net – Polres Gianyar melalui Ops Mantap Praja Agung 2024 melaksanakan pengamanan kegiatan kunjungan Calon Gubernur Bali nomor urut 1 dan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gianyar nomor urut 2 di wilayah Kabupaten Gianyar.

Pengamanan dilaksanakan diwilayah Desa Bresela Kecamatan Payangan, Puri Langon Ubud Kecamatan Ubud dan di Puri Blahbatuh Kecamatan Blahbatuh.

Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H. melalui Karendalops Mantap Praja Agung 2024 Polres Gianyar Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos. menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari upaya preventif yang dilakukan Kepolisian untuk memastikan kelancaran dan keamanan dalam tahapan kampanye yang berlangsung.

“Tugas kita hanya melakukan pengamanan dan pemantauan penyelengaraan kegiatan kampanye tersebut dengan tujuan kegiatan berjalan aman, lancar tanpa gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Kepada personil juga ditekankan pentingnya menjaga netralitas dan objektivitas dalam menjalankan tugas serta menjaga keamanan ketertiban masyarakat.

“Pentingnya pengamanan dalam kampanye politik adalah untuk memastikan bahwa proses demokratis dapat berjalan dengan aman, lancar, adil dan damai,” pungkasnya.

( Ags )