Breaking News

Peringati HUT TNI, Kasdam IX/Udayana Pimpin Silaturahmi ke Panti Asuhan

Sabtu, 21 September 2024 - 14:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar , Surya Indonesia.net – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Hartono, S.I.P., didampingi Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IX/Udayana Ny. Zusana Hartono, memimpin kegiatan anjangsana di Yayasan Cornelia El Shaddai Rumah Anak Penyandang Disabilitas Timeus ( RAPDBT ) dan Pelda (Pur) Kristofel Waang Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan. Pada Sabtu 21 September 2024.

Pada kesempatan tersebut Kasdam menyampaikan bahwa, Kegiatan Bakti Sosial Kodam IX/Udayana ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Ke 79 TNI, yang digelar di berbagai wilayah Bali dan Nusa Tenggara (Bali Nusra). Kegiatan dilaksanakan di bawah koordinasi Korem 163/Wira Satya (Bali), Korem 162/Wira Bhakti (NTB) dan Korem 161/Wira Sakti (NTT).

“Kegiatan ini dalam rangka silahturahmi untuk memperkokoh hubungan Masyarakat dan TNI dimana TNI kokoh karena ada rakyat, serta menjadi momen yang sangat penting untuk mempererat tali persaudaraan dan memberikan perhatian kepada masyarakat yang membutuhkan,”ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu Ketua Yayasan Cornelia El Shaddai Natangsa Ginting Rijke mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kasdam IX/Udayana beserta rombongan yang sudah berkunjung ke yayasannya, serta menjelaskan bahwa yayasan ini berdiri sudah 12 tahun mempunyai komitmen untuk memberikan dorongan, memotivasi dan memicu semangat walaupun mereka memilik kekurangan, sehingga mereka bisa mewujudkan cita citanya. “Kami bangga dengan TNI khususnya Kodam IX/Udayana dimana bisa hadir membantu yayasan kami,”ujarnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan kepada Yayasan secara simbolis diterima Ketua Yayasan Cornelia El Shaddai Natangsa diakhiri dengan foto bersama.

Kasdam IX/Udayana beserta rombongan melanjutkan kegiatan bakti sosial anjangsana menuju rumah Pelda (Pur) Kristofel Waang, di BTN Puskopad III Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, tiba ditempat Kasdam diterima langsung oleh Pelda (Pur) Kristofel Waang beserta istri. Setelah bersilaturahmi dengan keluarganya, selanjutnya Kasdam IX/Udayana menyerahkan bingkisan dan diakhiri dengan foto bersama keluarga Kristofel Waang.

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, S.E., M.M., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi yang dilaksanakan di wilayah Kodam IX/Udayana ini adalah salah satu bentuk nyata kepedulian sosial dari TNI.

“Pada momen HUT ke-79 TNI, Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas menjaga keamanan dan kedaulatan, tetapi juga dalam memperkuat tali persaudaraan dan berbagi kepedulian dengan masyarakat yang membutuhkan,” ujar Kolonel Agung Udayana.

Kapendam mengharapkan melalui kegiatan ini silaturahmi dan kebersamaan yang terjalin dengan masyarakat dapat semakin erat dan dapat terus berjalan serta memberikan dampak positif, baik bagi prajurit TNI maupun masyarakat luas, khususnya di Bali dan Nusa Tenggara.

Turut hadir dalam kegiatan anjangsana tersebut diantaranya Asintel Kasdam IX/Udayana, Aster Kasdam IX/Udayana, Kakudam IX/Udayana, Kahubdam IX/Udayana, Dandim 1619/Tabanan, Pasiter Kodim 1619/Tabanan dan Pabandya Komsos Sterdam IX/Udayana serta Persit Kartika Chandra Kirana PD IX/Udayana.

( Ags )

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Kapolres Gresik, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu
Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan
Hari ulang tahun smk yosonegoro kabupaten magetan memang di peringati setiap tahun dan di ikuti beberapa lembaga pendidikan
Kebakaran Kantor PT Jaya Etika Beton di Bojonegoro, BBM Subsidi Diduga Jadi Pemicu Masalah
Upaya Cegah Kelangkaan BBM Polsek Kerambitan himbau SPBU Lumajang hindari Tindakan Penyelewengan BBM Bersubsidi
Pawas Polsek Baturiti Patroli Malam cegah C3
Polsek Kerambitan Intensifkan Patroli Malam Hari Persempit Ruang bagi Aksi Kejahatan
Babinsa Desa Buduk Gerakkan Masyarakat Bersihkan Pura dan Sungai, Wujudkan Desa Terdepan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 14:03 WIB

Serah Terima Jabatan Kapolres Gresik, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

Senin, 12 Januari 2026 - 11:29 WIB

Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:57 WIB

Hari ulang tahun smk yosonegoro kabupaten magetan memang di peringati setiap tahun dan di ikuti beberapa lembaga pendidikan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:51 WIB

Kebakaran Kantor PT Jaya Etika Beton di Bojonegoro, BBM Subsidi Diduga Jadi Pemicu Masalah

Senin, 12 Januari 2026 - 10:27 WIB

Upaya Cegah Kelangkaan BBM Polsek Kerambitan himbau SPBU Lumajang hindari Tindakan Penyelewengan BBM Bersubsidi

Senin, 12 Januari 2026 - 10:22 WIB

Polsek Kerambitan Intensifkan Patroli Malam Hari Persempit Ruang bagi Aksi Kejahatan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:19 WIB

Babinsa Desa Buduk Gerakkan Masyarakat Bersihkan Pura dan Sungai, Wujudkan Desa Terdepan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:16 WIB

Gotong Royong Desa Buduk: Pembersihan Pura dan Sungai untuk Cegah Banjir dalam Hari Desa Nasional 2026

Berita Terbaru