Breaking News

Kapolres Bangli Hadir di IKN dalam rangka arahan Presiden Republik Indonesia.

Jumat, 13 September 2024 - 11:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangli , Surya Indonesia.net – Kapolres Bangli, Akbp I Gede Putra, Sh., S.I.K., Mh menghadiri pengarahan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo kepada pejabat TNI dan Polri di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan, pada Kamis (12/9).

Pengarahan ini dihadiri oleh 1.094 peserta, termasuk para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Panglima TNI, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, serta para pejabat tinggi TNI dan Polri.

Acara dibuka dengan sambutan Panglima TNI yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas kesediaannya memberikan pengarahan dan kesempatan untuk melihat langsung perkembangan IKN. Panglima TNI juga menyampaikan apresiasi Presiden yang telah membuat TNI dan Polri menjadi lebih maju, modern, dan profesional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Presiden Jokowi menjelaskan pemilihan IKN sebagai lokasi pengarahan, karena ingin memperlihatkan progres kota masa depan dan semangat transformasi. Harapannya, semangat transformasi ini bisa dibawa pulang untuk dikembangkan di wilayah masing-masing,” ujar Presiden.

Presiden Jokowi juga menekankan pentingnya peran institusi TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas nasional di tengah gejolak global. Beliau menegaskan bahwa fokus pada stabilitas nasional adalah kunci untuk menghadapi tantangan global dan memastikan pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

Kapolres Bangli Akbp I Gede Putra, Sh., S.I.K., Mh menyatakan, “Sangat Senang sempat melihat Pembangunan yang menjadi sejarah Bangsa Indonesia. Pengarahan Presiden memberikan motifasi baru menuju Indonesia emas, pembangunan IKN dan pentingnya menjaga stabilitas nasional. TNI -POLRI siap menjaga harkamtibmas NKRI.

( Ags )

Berita Terkait

Pererat Sinergitas, AKBP Prayoga Angga Silaturahmi ke DPRD Kabupaten Ngawi
Organisasi Huyula KKIG Dukung Perumda Pasar Kota Bitung Aktifkan Kembali Pasar Sadar dan Ustafu
Cegah 3C dan Gangguan Kamtibmas, Unit Turjawali Samapta Polresta Denpasar Laksanakan Kegiatan Patroli Dialogis
Pengabdian Berbuah Apresiasi, Dua Petugas Lapas Tabanan Naik Pangkat
Sentuhan Kemanusiaan di Pos Sinak: Brimob Hadir Menjaga Kesehatan dan Harapan Warga
KPK Tangkap Wali Kota Madiun Maidi dalam OTT Terkait Fee Proyek dan Dana CSR
BPD Bali Salurkan Bantuan CSR kepada Kelompok Jayantisari dalam Program Akses Reforma Agraria
Kantor Pertanahan Kabupaten Gianyar Sosialisasikan Ketentuan PBB atas Tanah PKD

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 22:04 WIB

Pererat Sinergitas, AKBP Prayoga Angga Silaturahmi ke DPRD Kabupaten Ngawi

Senin, 19 Januari 2026 - 19:50 WIB

Organisasi Huyula KKIG Dukung Perumda Pasar Kota Bitung Aktifkan Kembali Pasar Sadar dan Ustafu

Senin, 19 Januari 2026 - 19:05 WIB

Cegah 3C dan Gangguan Kamtibmas, Unit Turjawali Samapta Polresta Denpasar Laksanakan Kegiatan Patroli Dialogis

Senin, 19 Januari 2026 - 18:44 WIB

Sentuhan Kemanusiaan di Pos Sinak: Brimob Hadir Menjaga Kesehatan dan Harapan Warga

Senin, 19 Januari 2026 - 18:26 WIB

KPK Tangkap Wali Kota Madiun Maidi dalam OTT Terkait Fee Proyek dan Dana CSR

Senin, 19 Januari 2026 - 17:42 WIB

BPD Bali Salurkan Bantuan CSR kepada Kelompok Jayantisari dalam Program Akses Reforma Agraria

Senin, 19 Januari 2026 - 17:38 WIB

Kantor Pertanahan Kabupaten Gianyar Sosialisasikan Ketentuan PBB atas Tanah PKD

Senin, 19 Januari 2026 - 17:29 WIB

Kasat Lantas Polres Bangli Tanamkan Budaya Tertib Lalu Lintas Melalui Program Police Goes to School

Berita Terbaru