Ketua Bhayangkari Daerah Bali Kunjungi Karangasem, Serahkan Bantuan Rumah dan Sembako”

Ketua Bhayangkari Daerah Bali Kunjungi Karangasem, Serahkan Bantuan Rumah dan Sembako"

Serba-Serbi154 Dilihat

Karangasem , Surya Indonesia.net – Polres Karangasem menerima kunjungan kerja Ketua Bhayangkari Daerah Bali, Ny. Didit Daniel Adityajaya, dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-76 Polwan Republik Indonesia dan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-72. Kunjungan ini ditandai dengan pelaksanaan program Bhayangkari Peduli Bedah Rumah, Kamis, (22/8/2024)

Rombongan Ny. Didit Daniel Adityajaya disambut oleh Kapolres Karangasem, AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., bersama pejabat utama Polres Karangasem, Ketua Bhayangkari Cabang Karangasem Ny. Wira Nengah Sadiarta, dan pengurus Bhayangkari Cabang Karangasem.

Acara puncak kunjungan adalah penyerahan simbolis 2 buah kunci rumah hasil bedah rumah, yang dipusatkan di kediaman I Nengah Ardana di Banjar Dinas Pringalot, Desa Rendang, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem. Penerima bantuan bedah rumah meliputi:

1. I Nengah Ardana (55), penyandang disabilitas akibat stroke ringan.
2. I Komang Jambu Nada (59), petani dengan kondisi rumah tidak layak huni.

Selain penyerahan kunci rumah, Ketua Bhayangkari Daerah Bali juga memberikan 6 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu dan penyandang disabilitas. Ketua Bhayangkari Cabang Karangasem turut menyerahkan 6 paket tambahan untuk kategori penerima yang sama.

“Program ini merupakan wujud kepedulian Bhayangkari terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan,” ujar Ny. Didit Daniel Adityajaya dalam sambutannya.

Kapolres Karangasem, AKBP I Nengah Sadiarta, menyampaikan apresiasi atas inisiatif ini. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan meningkatkan kualitas hidup penerima manfaat,” tambahnya.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polri dan Bhayangkari dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, sekaligus mempererat hubungan dengan warga setempat.

( Ags )