Breaking News

Jelang Pilkada 2024, Kapolda Bali Beri Pembekalan Kepada Bhabinkamtibmas

Rabu, 21 Agustus 2024 - 11:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badung , Surya Indonesia.net – Kapolda Bali, Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si. memberikan pembekalan kepada Bhabinkamtibmas dan pengemban fungsi Binmas jajaran Polda Bali dalam rangka Pengamanan Pilkada serentak Tahun 2024.

Pemberian pembekalan kepada Bhabinkamtibmas dan pengemban fungsi Binmas jajaran Polda Bali digelar di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Kabupaten Badung, Rabu (21/8/2024).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua KPU Provinsi, Ketua Bawaslu Provinsi Bali, Kadis PMA Provinsi Bali, Pejabat Utama (PJU) Polda Bali, Kapolres/Ta jajaran Polda Bali dan Personel Polda Bali.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatannya Kapolda Bali mengatakan, setelah Berhasil Mengamankan Tahapan Pilpres Dan Pileg beberapa waktu lalu, Kita Akan Kembali Melaksanakan Pengamanan Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Yang Akan Dilaksanakan Di Seluruh Kabupaten/Kota Di Bali.

“Pengamanan Pilkada Serentak Kali Ini Adalah Tugas Besar Yang Menjadi Amanah Bagi Polri. Sesuai Dengan Amanat Bapak Presiden RI Pada Upacara Hari Bhayangkara Tahun 2024 Kemarin, Polri Harus Turut Mendukung Dan Menyukseskan Pesta Demokrasi Maupun Kerukunan Masyarakat Dalam Pilkada Serentak Tahun 2024 Ini,” kata Kapolda Bali.

“Saya Yakin Para Bhabinkamtibmas Sudah Melakukan Berbagai Upaya Dan Kegiatan Cooling System Untuk Meredakan Polarisasi Dalam Masyarakat. Inilah Salah Satu Indikator Keberhasilan Pilkada Serentak Kali Ini Yaitu Pilkada Berlangsung Aman Dan Lancar Sesuai Ketentuan Yang Berlaku, Serta Tidak Terjadi Konflik Yang Dapat Merusak Persatuan Dan Kesatuan Bangsa,” sambung Kapolda Bali.

Selanjutnya, Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si. menekankan kepada para Bhabinkamtibmas dan pengemban fungsi Binmas jajaran Polda Bali untuk Menguasai Dengan Baik Tupoksi Dan Tugas-Tugas Fungsi Kepolisian, Pahami Dengan Baik Karakteristik Wilayah Maupun Kondisi Sosial Di Desa/Kelurahan Binaan Masing-Masing.

“Tingkatkan Kegiatan Sambang Dan Turun Ke Masyarakat, Laksanakan Penggalangan, Jaga Netralitas Anggota Polri Sesuai Dengan Surat Telegram Kapolri Nomor 2407/X/2023 Netralitas Anggota Polri Dalam Pemilu, Tingkatkan Kemampuan Komunikasi Publik Dan Problem Solving/Pemecahan Masalah, Terus Kembangkan Inovasi Dan Kreativitas Dalam Pelaksanaan Tugas Sehari-Hari,” ujar Kapolda Bali.

“Dalam Pelaksanaan Tugas Agar Menerapkan Catur Jaga Yaitu Jaga Diri, Jaga Keluarga, Jaga Hubungan Baik Dengan Masyarakat Dan Stakeholder Dan Jaga Nama Baik Institusi. Dengan Niat Baik, Semangat Dan Kerja Keras Kita Semua, Saya Yakin Dan Optimis Pelaksanaan Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 Di Provinsi Bali Dapat Berjalan Dengan Baik, Aman Dan Sukses,” tutupnya.

( Ags )

Berita Terkait

Sambang Kamtibmas ke Tokoh Adat, Kapolsek Dentim Ajak Wujudkan Nyepi Aman dan Kondusif
Program Polantas Menyapa, Petugas Satpas SIM Polresta Denpasar Dampingi Pemohon Saat Ujian Teori
Warga negara (WN) Korea Selatan (Korsel) inisial CHK (56) dideportasi alias diusir dari Bali oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai
Kondisi jalan akses wisata di Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, kian memprihatinkan.
Kasus salah tangkap pedagang Es Kue Jadul (Es Gabus) memasuki babak baru yang lebih emosional.
Pengerjaan proyek di atas tebing dekat kawasan Pantai Suluban, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, viral
Pemerintah Kota Denpasar menjatuhkan sanksi kepada 23 proyek pembangunan yang berdiri di Kawasan Pertanian Pangan
Abrasi kembali terjadi di kawasan Pantai Kuta.

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:26 WIB

Sambang Kamtibmas ke Tokoh Adat, Kapolsek Dentim Ajak Wujudkan Nyepi Aman dan Kondusif

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:24 WIB

Program Polantas Menyapa, Petugas Satpas SIM Polresta Denpasar Dampingi Pemohon Saat Ujian Teori

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:10 WIB

Warga negara (WN) Korea Selatan (Korsel) inisial CHK (56) dideportasi alias diusir dari Bali oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:07 WIB

Kondisi jalan akses wisata di Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, kian memprihatinkan.

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:04 WIB

Kasus salah tangkap pedagang Es Kue Jadul (Es Gabus) memasuki babak baru yang lebih emosional.

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:59 WIB

Pemerintah Kota Denpasar menjatuhkan sanksi kepada 23 proyek pembangunan yang berdiri di Kawasan Pertanian Pangan

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:55 WIB

Abrasi kembali terjadi di kawasan Pantai Kuta.

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:53 WIB

Pastikan Personel Tetap Sehat, Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Rikkes Berkala

Berita Terbaru