Polsek Kuta Utara Gelar Blue Light, Patrol Jamin Keamanan Masyarakat Di Jalan Tibubeneng.

Polsek Kuta Utara Gelar Blue Light, Patrol Jamin Keamanan Masyarakat Di Jalan Tibubeneng.

Serba-Serbi126 Dilihat

Kuta Utara , Surya Indonesia.net – Dalam upaya menjaga kondusifitas wilayah, Polsek Kuta Utara melaksanakan kegiatan patroli malam hari dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru, yang dikenal dengan Blue Light Patrol

Kegiatan ini dilakukan secara rutin di berbagai titik strategis yang dianggap rawan di Daerah Hukum Polsek Kuta Utara di Pimpin Panit 1 Unit Samapta Aiptu I Wayan Mendra menyusuri jalan Tibubeneng. Minggu (18/8/2024) pukul 23.00 Wita.

Kapolsek Kuta Utara AKP Yusuf Dwi Admodjo S.I.K., M.H
menyampaikan bahwa Blue Light Patrol bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya tindak kejahatan.

“Dengan menyalakan lampu rotator biru saat patroli malam hari Kami ingin menunjukkan kehadiran Polisi di lapangan, sehingga masyarakat maupun wisatawan yang menikmati tempat tempat hiburan malam seperti bar, cafe dan Resto di jalan Tibubeneng merasa lebih tenang dan nyaman,” ujar Kapolsek.

Personel Samapta Polsek Kuta Utara mengimbau pengunjung agar waspada membawa barang berharga dan juga masyarakat untuk bisa bekerja sama dengan Kepolisian Sektor Kuta Utara dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Jika masyarakat menemukan hal-hal yang mencurigakan atau mengalami gangguan kamtibmas Kami siap menerima laporan untuk di tindak lanjuti,” ujar AKP Yusuf Admodjo.

Blue Light Patrol yang rutin di gelar setiap malam hingga menjelang subuh merupakan salah satu upaya nyata dari Polsek Kuta Utara untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, angka kriminalitas dapat diminimalisir, dan masyarakat bisa menjalani aktivitas sehari-hari saat malam hari dengan lebih tenang,” tutup Kapolsek.

( Ags )