Breaking News

KEMENKUMHAM BALI GELAR AKSI PEDULI DI TIGA TEMPAT, TERMASUK KE PANTI ASUHAN YANG MENGALAMI KEBAKARAN

Rabu, 7 Agustus 2024 - 17:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bali , Surya  Indonesia.net – Dalam semangat Hari Pengayoman yang ke-79, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Bali mengadakan kegiatan Bakti Sosial Kumham Peduli/Berbagi pada Rabu (7/8). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan berbagi kebahagiaan dengan penghuni panti jompo dan panti asuhan. Keluarga Besar Pengayoman turut memberikan sumbangsih dalam kegiatan ini, menunjukkan solidaritas dan dukungan yang kuat dari Ibu-ibu Dharmawanita.

Acara ini berlangsung di tiga lokasi berbeda, yaitu Panti Jompo Tresna Werda Wana Seraya, Panti Asuhan Dharmajati II, dan Panti Asuhan Wisma Anak-Anak Harapan. Di setiap lokasi, bantuan disalurkan berupa kebutuhan pokok sehari-hari, pakaian, dan makanan.

Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra, menyampaikan bahwa Hari Pengayoman ini merupakan momentum bagi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia untuk tidak hanya memperingati sejarah Kemenkumham selama 79 tahun, tetapi juga untuk berkontribusi langsung kepada masyarakat. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi para lansia dan anak-anak yatim,” ujar Mamur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami juga sangat prihatin dengan musibah kebakaran di Panti Asuhan Wisma Anak-Anak Harapan yang terjadi empat hari yang lalu. Semoga bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban dan memberikan manfaat bagi para penghuni panti” tambahnya.

Kegiatan Kumham Peduli/Berbagi ini merupakan bagian dari komitmen Kemenkumham Bali untuk terus hadir dan memberikan dampak positif di tengah masyarakat, serta mewujudkan nilai-nilai pengayoman yang menjadi landasan utama dalam pelayanan publik.

( Ags )

Berita Terkait

Safari Kamtibmas, Kapolsek Selemadeg sambangi Restoran Soka Indah
Kenal Pamit Kapolsek Kediri, Kerambitan, dan Baturiti, Kapolres Tabanan Tekankan Disiplin dan Loyalitas dalam Pelaksanaan Tugas
Patroli Yustisi dan KRYD Polsek Baturiti Jaga Stabilitas Kamtibmas Siang Hari
Dagelan Politik di Sidoarjo: Dua Pemimpin Daerah Bertarung di Mabes Polri
Menghadapi Dinamika Alam Bengawan Solo, PU SDA dan Kontraktor Susun Perbaikan Lanjutan
ohon Tumbang Tutup Jalur Sarangan–Cemorosewu, Polisi Bersama BPBD dan Warga Gerak Cepat Lakukan Evakuasi
Fun Walk SMK PGRI 3 Denpasar: Gandeng Babinsa Guna Keamanan Jaga Kelancaran
Babinsa Serda Wayan, Terus Pantau Jalan Santai SMK PGRI 3 Denpasar: Melintas di Jalan Utama Dentim, Diikuti Ribuan Orang

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:26 WIB

Safari Kamtibmas, Kapolsek Selemadeg sambangi Restoran Soka Indah

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:24 WIB

Kenal Pamit Kapolsek Kediri, Kerambitan, dan Baturiti, Kapolres Tabanan Tekankan Disiplin dan Loyalitas dalam Pelaksanaan Tugas

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:23 WIB

Patroli Yustisi dan KRYD Polsek Baturiti Jaga Stabilitas Kamtibmas Siang Hari

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:21 WIB

Dagelan Politik di Sidoarjo: Dua Pemimpin Daerah Bertarung di Mabes Polri

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:15 WIB

ohon Tumbang Tutup Jalur Sarangan–Cemorosewu, Polisi Bersama BPBD dan Warga Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:27 WIB

Fun Walk SMK PGRI 3 Denpasar: Gandeng Babinsa Guna Keamanan Jaga Kelancaran

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:25 WIB

Babinsa Serda Wayan, Terus Pantau Jalan Santai SMK PGRI 3 Denpasar: Melintas di Jalan Utama Dentim, Diikuti Ribuan Orang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:22 WIB

Fun Walk SMK PGRI 3 Denpasar Berlangsung Meriah, Mendapat Atensi dari Babinsa Sumerta Kelod

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Safari Kamtibmas, Kapolsek Selemadeg sambangi Restoran Soka Indah

Sabtu, 24 Jan 2026 - 13:26 WIB