Sambangi Pedagang Terang Bulan, Patroli Biru Polsek Abiansemal Sampaikan Pesan Kamtibmas

Sambangi Pedagang Terang Bulan, Patroli Biru Polsek Abiansemal Sampaikan Pesan Kamtibmas

Serba-Serbi254 Dilihat

Abiansemal , Surya Indonesia.net – Personil Patroli Biru Polsek Abiansemal yang dipimpin Pawas Iptu I Nyoman Suagusdika menyambangi pedagang terang bulan di seputaran pasar senggol Blahkiuh, Desa Blahkiuh, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Jumat (26/07/24) Pkl. 21.15 Wita.

Kegiatan sambang tersebut dilakukan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, serta antisipasi terjadinya tindak pidana kriminalitas.

Dengan menyambangi pedagang terang bulan maupun warga yang sedang bertransaksi disana, personil Patroli menyampaikan pesan – pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) sambil berdialog terkait situasi keamanan di sekitar lingkungan warga masyarakat yang ditemui.

“Pawas juga menghimbau kepada pedagang terang bulan maupun warga yang sedang membeli untuk dapat berhati – hati dan tidak membawa barang berharga maupun perhiasan yang berlebihan, kerana hal tersebut dapat mengundang kejahatan,” ungkap Iptu Suagusdika .

Iptu Suagusdika juga berpesan apabila terjadi hal yang mencurigakan agar segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas, atau ke Polsek Abiansemal serta diharapkan agar tetap menjaga kebersihan apabila ada pembungkus makanan yang berserakan di jalan agar segera dikumpulkan sehingga tidak mengotori lingkungan sekitarnya.” pesannya.

( Ags )