HUT Ke-42 LLdikti VIII Dimeriahkan Donor Darah, Layanan Kesehatan Gratis dan Berbagai Lomba

HUT Ke-42 LLdikti VIII Dimeriahkan Donor Darah, Layanan Kesehatan Gratis dan Berbagai Lomba

Pendidikan209 Dilihat

HUT Ke-42 LLdikti VIII Dimeriahkan Donor Darah, Layanan Kesehatan Gratis dan Berbagai Lomba Serangkaian HUT ke-42 Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII berbagai kegiatan menarik digelar, mulai dari jalan santai, layanan kesehatan gratis, donor darah dan berbagai lomba hiburan. Kegiatan ini melibatkan seluruh perguruan tinggi swasta di wilayah Bali dan NTB.

Layanan kesehatan gratis yang digelar serangkaian HUT ke-42 Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII.

Kepala LLDikti Wilayah VIII, Dr. Ir. I Gusti Lanang Bagus Eratodi, S.T., M.T., menjelaskan tema yang diusung tahun ini “Melaju Bersama Menyongsong Generasi Unggul”. Tema tersebut diusung untuk mendukung mewujudkan Indonesia Emas 2045, yang tentunya dimulai dari mempersiapkan kualitas SDM Indonesia.

Ia menambahkan, LLDikti Wilayah VIII yang membawahi PTS di Bali dan NTB tentu memiliki peran strategis untuk mendukung Indonesia Emas yang dimulai dari kampus-kampus. “LLDikti Wilayah VIII mengoordinir PTS di dua provinsi. Ada puluhan ribu dosen dan mahasiswa yang punya satu komitmen,” katanya.

Bagus Eratodi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh PTS yang telah hadir dan turut berpartisipasi dalam memeriahkan rangkaian HUT ke-42 LLDikti Wilayah VIII. “Acara ini tidak akan terlaksana dengan sukses tanpa kerjasama yang solid dari panitia yang melibatkan seluruh anggota dari perguruan tinggi swasta di wilayah Bali dan NTB,” katanya.

Kegiatan yang digelar dengan penuh warna dan semangat tersebut, merupakan bukti nyata bahwa kolaborasi yang kuat dapat menghasilkan momen yang berkesan dan bermanfaat bagi semua pihak.

Sementara itu, puncak perayaan HUT ke-42 LLDikti Wilayah VIII akan digelar, Rabu (21/2) dengan upacara bendera, merayakan kebersamaan dengan merukuhkan tumpeng, serta memberikan penghargaan kepada para pemenang lomba.(#027)