Pembangunan Jembatan Apuan-Marga dimulai ,dan Prosesi Ngeruak pun sudah selesai

Serba-Serbi502 Dilihat

Tabanan , Surya Indonesia.net – Proses pembangunan jembatan penghubung Desa Apuan-Marga yang terputus akibat banjir bandang pada bulan Oktober 2022 lalu, sudah memasuki tahap realisasi dan direncanakan pengerjaannya akan di mulai bulan Juni 2023.

“Prosesnya sudah memasuki tahap realisasi, beberapa waktu lalu kami sudah mulai dengan upacara Ngeruak, karena kami ingin semua proses, termasuk juga proses budaya melalui upacara Ngeruak terpenuhi,” jelas Kepala Dinas Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRPKP) Kabupaten Tabanan,  I Made Dedy Darmasaputra.

Dilanjutkan Dedy, pembangunan jembatan Marga-Apuan di Banjar Cau, Desa Tua, Kecamatan Tabanan memang sudah direncanakan sejak akhir tahun lalu dengan alokasi anggaran mencapai Rp11,4 miliar.

Selain jembatan Apuan-Marga, untuk tahun 2023 ini, Kabupaten Tabanan akan membangun tiga jembatan lagi yang terputus akibat banjir bandang pada bulan Oktober 2022. Jembatan lain yang akan dibangun antara lain, ruas Marga-Apuan Desa Cau, jembatan Geluntung (Kecamatan Marga), jembatan Suralaga-Ganter dan terakhir jembatan Banjar Pegebegan-Ganter.

Sama hal nya dengan jembatan Apuan-Marga, proses pembangunan jembatan lainnya ini juga sudah dimulai dengan proses Ngeruak. “Semua titik lokasi pembangunan jembatan sudah dilakukan acara Ngeruak dan beberapa alat sudah diletakan di lokasi, sehingga prosesnya sudah bisa dikatakan dimulai,” ungkapnya.

Dari keempat jembatan ini, jembatan Apuan-Marga diakui Dedy menjadi proyek jembatan yang paling panjang. Karena bentang dari jembatan ini mencapai 30 meter dan seluruh konstruksinya dibangun dari awal karena ketika bencana banjir, seluruh badan jembatan tergerus air bah.

Untuk target penyelesaian keempat jembatan, Dedy menyebutkan ditargetkan selesai pada akhir tahun 2023 atau enam bulan pengerjaan. ”Semoga pada Desember jembatan sudah bisa digunakan, terutama jembatan di Desa Tua yang dari sisi bentang dan lebar melebihi yang lainnya,” harapnya. (Agung)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *