Jro Mangku Senang Dan Bangga Melihat TNI/Polri Dalam Kebersamaan.

Serba-Serbi392 Dilihat

Singaraja , Surya Indonesia.net – Jro Mangku Senang Dan Bangga Melihat TNI/Polri Dalami kebersamaan SNiebagai bentuk dan wujud sinergitas dan solidaritas TNI/Polri ditunjukkan melalui kerja bakti bersama, pada hari ini Sabtu (29/4/2023) mulai pukul 14.00 wita di Pura Taman Sari Buleleng yang bertempat di Jalan Pulau Selayar Singaraja.

Sebelum kerja bakti dilakukan terlebih dahulu meminta ijin kepada salah satu pengempon pura Jro Mangku Astawa (78) yang sudah menjadi pemanggu di Pura Taman Sari berjalan 38 tahun. Pembersihan diawali dari halaman pura, kemudian diluar pura dengan menggunakan alat pembersih berupa sapu dan alat lainnya serta terlihat menjadi lebih bersih setelah kerja bakti dilakukan.

Kerja bakti yang dilaksanakan personel Polri dan prajurit TNI dari Koramil 1609-1/Singaraja, dipimpin langsung Kapolres Buleleng AKBP I Made Dhanuardana, S.I.K., M.H. Dan kegiatan kerja bakti ini diawali mulai dari Pura Taman Sari Buleleng dan nantinya akan mengarah kepada tempat ibadah lainnya seperti masjid dan vihara.

“sasaran kerja bakti dilakukan pada tempat ibadah yang merupakan tempat untuk mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga sebagai bentuk saling menghormati antar umat ber-Agama, melalui sinergitas TNI/Polri yang harus tetap solid dalam melakukan kegiatan secara bersama-sama dan bahu membahu dalam ke-Berbhineka Tunggal Ika”, ucap Kapolres.

Jro Mangku Astawa (78) menyampaikan, sangat senang dan bangga melihat kebersamaan TNI/Polri selalu bersatu padu menjadi satu kesatuan dalam kebersamaannya menjaga persatuan dan kesatuan untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia dan kali ini ditunjukkan dengan kerja bakti bersama untuk masyarakat, ucapnya.

Kapolres Buleleng juga menyampaikan, kedepannya kegiatan kerja bakti ini akan dilakukan bersama-sama dengan Dandim 1609/Buleleng dan juga dengan Komandan Yonif Raider 900/SBW Kodam IX/Udayana, kemudian kegiatan ini nantinya akan melibatkan tokoh Agama dan tokoh Masyarakat serta pemuda, ucapnya.

“ini merupakan bentuk sinergitas TNI/Polri yang selalu solid dalam kebersamaan memberikan pelayanan dan membantu masyarakat serta menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia”, imbuh Kapolres.. ( Gung )